890 Personel Gabungan Jaga 59 Gereja di Bogor

Jum'at, 12 Desember 2014 - 14:14 WIB
890 Personel Gabungan Jaga 59 Gereja di Bogor
890 Personel Gabungan Jaga 59 Gereja di Bogor
A A A
BOGOR - Jelang Natal dan Tahun Baru, sebanyak 890 personel gabungan dikerahkan guna mengamankan 59 gereja yang tersebar di Kota Bogor, Jawa Barat.

Ratusan personel gabungan ini dari Polri, TNI, Satpol PP, Pemadan Kebakaran (Damkar), itu dikerahkan selama Operasi Lilin Lodaya 2014.

"Semua unsur terkait kami libatkan dalam menjaga keamanan dan ketertiban selama pelaksanaan Operasi Lilin Lodaya 2014 ini," terang Kapolres Bogor Kota AKBP Irsan di Bogor, Jumat (12/12/2014).

Lebih lanjut dia menjelaskan, pihaknya mengerahkan kekuatan 2/3 personel yang biasa bertugas di Polres Bogor yakni 730 anggota.

"Sedangkan 160 personel lainnya, itu dari TNI, Satpol PP, Unit Pelaksana Teknis Dinas (UPTD) Pemadam Kebakaran Kota Bogor serta organisasi kepemudaan dan ormas, semuanya akan disebar di 59 gereja yang ada di enam kecamatan," katanya.

Pelaksanaan pengamanan gereja secara penuh pada malam Natal 24 Desember hingga 2 Januari 2015. Dalam rentan waktu sepuluh hari tersebut, pengamanan mengedepankan kegiatan pencegahan terjadinya tindak kejahatan atau mengganggu ketertiban.

"Kami juga memberikan pengamanan ekstra bagi gereja yang jemaatnya banyak. Selain sterilisasi gedung gereja, kami juga melibatkan tim Jihandak dan anjing pelacak," terangnya.

Sedangkan untuk pengamanan lalu lintas, kata dia, pihaknya telah membuat pemetaan, lokasi gereja yang rawan terjadi kemacetan.

"Kami juga mengimbau kepada umat Nasrani yang hendak beribadat untuk tidak terlalu banyak membawa barang berharga dan berlebihan, hal itu guna meminimalisir terjadinya tindak kejahatan," imbaunya.
(mhd)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.8165 seconds (0.1#10.140)