Diduga Cuaca Panas, Mobil Terbakar saat Parkir di Lapangan
loading...
A
A
A
JAKARTA - Mobil Nissan Serena Highway terbakar di Jalan Murtado XVI, Paseban, Senen, Jakarta Pusat , Senin (15/5/2023). Mobil berkelir hitam dengan nomor polisi B 1840 SIO ini diduga terbakar akibat radiasi panas .
Sebelum terbakar, mobil itu diparkir di lapangan terbuka dengan pancaran sinar matahari langsung. Lalu api keluar dari kabin depan mobil dan menghanguskan bagian depan kendaraan itu.
"Dugaan penyebab radiasi panas karena kendaraan terparkir di area lapangan dari dalam kabin mobil," kata Sub Command Center pemadam kebakaran (damkar) Jakarata Pusat, saat dihubungi MNC Portal Indonesia (MPI).
Petugas damkar awalnya menerima laporan dari warga sekitar pukul 13.15 WIB dan selesai melakukan penangan sekitar pukul 14.23 WIB. Dua unit mobil damkar diterjunkan ke lokasi.
Terlihat, kaca depan mobil serta bagian kanan kiri di area pengemudi hangus terbakar. Sedangkan bagian belakang kaca dan kanan kiri sisi penumpang tidak terdampak.
Beruntung peristiwa itu tidak menimbulkan korban jiwa. Total kerugian hingga kini belum diketahui.
Sebelum terbakar, mobil itu diparkir di lapangan terbuka dengan pancaran sinar matahari langsung. Lalu api keluar dari kabin depan mobil dan menghanguskan bagian depan kendaraan itu.
"Dugaan penyebab radiasi panas karena kendaraan terparkir di area lapangan dari dalam kabin mobil," kata Sub Command Center pemadam kebakaran (damkar) Jakarata Pusat, saat dihubungi MNC Portal Indonesia (MPI).
Petugas damkar awalnya menerima laporan dari warga sekitar pukul 13.15 WIB dan selesai melakukan penangan sekitar pukul 14.23 WIB. Dua unit mobil damkar diterjunkan ke lokasi.
Terlihat, kaca depan mobil serta bagian kanan kiri di area pengemudi hangus terbakar. Sedangkan bagian belakang kaca dan kanan kiri sisi penumpang tidak terdampak.
Beruntung peristiwa itu tidak menimbulkan korban jiwa. Total kerugian hingga kini belum diketahui.
(mhd)