Pemotor Tewas Jatuh dari Flyover Kemayoran, Pemprov DKI Perbaiki Besi Pembatas

Jum'at, 02 Desember 2022 - 19:29 WIB
loading...
Pemotor Tewas Jatuh...
Pemotor tewas terjatuh dari Flyover Kemayoran membuat Pemprov DKI Jakarta segera memperbaiki besi pembatas agar kejadian serupa tak terulang lagi. Foto: Dok SINDOnews
A A A
JAKARTA - Insiden pemotor tewas terjatuh dari Flyover Kemayoran membuat Pemprov DKI Jakarta segera memperbaiki besi pembatas agar kejadian serupa tak terulang lagi. Pemotor jatuh diduga akibat besi pembatas di jembatan goyang tersebut tidak terpasang.

"Guard rail (besi pembatas) di jembatan goyang Pademangan sudah dilakukan perbaikan oleh Tim Satgas Dinas Bina Marga," kata Kepala Dinas Perhubungan DKI Jakarta Syafrin Liputo, Jumat (2/12/2022).
Baca juga: Pemotor Jatuh dari Flyover Kemayoran Meninggal saat Dibawa ke RSUD Koja

Pengendara motor berinisial IM (20) jatuh dari Flyover Kemayoran kemudian tewas saat perjalanan menuju RSUD Koja, Jakarta Utara.

Kanit Laka Lantas Satuan Wilayah Jakarta Utara AKP Edi Wibowo mengatakan awalnya IM berboncengan dengan IA melaju dari arah selatan ke utara di Jalan Benyamin Sueb.

Sesampainya di Flyover Kemayoran, jembatan goyang, motor Honda Beat B 3886 ULB yang mereka tumpangi kehilangan kendali lalu oleng ke kanan dan menabrak pagar beton sisi kanan jalan.

"Kemudian pengendaranya jatuh di antara sela-sela flyover, sedangkan penumpangnya jatuh di flyover," katanya, Selasa (29/11/2022).

Akibat kecelakaan tunggal itu, IM tewas dan IA (18) mengalami luka lecet di bagian tangan kanan dan kiri, paha kaki kiri lecet dan robek.
(jon)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1069 seconds (0.1#10.140)