Kecelakaan Truk Tangki, Arus Lalu Lintas di Jalan Alternatif Cibubur Macet Parah

Senin, 18 Juli 2022 - 18:38 WIB
loading...
Kecelakaan Truk Tangki, Arus Lalu Lintas di Jalan Alternatif Cibubur Macet Parah
Arus lalu lintas (lalin) di Jalan Alternatif Cibubur mengalami kemacetan parah, Senin (18/7/2022). Foto: Tangkapan layar
A A A
JAKARTA - Arus lalu lintas ( lalin ) di Jalan Alternatif Cibubur mengalami kemacetan parah, Senin (18/7/2022). Kemacetan diakibatkan oleh kecelakaan beruntun truk BBM milik Pertamina.

Berdasarkan pantauan MNC Media, pada pukul 16.50 WIB, kemacetan di lokasi kejadin cukup panjang. Kemacetan juga terjadi di dua arah yakni jalur menuju Cibubur dan Cileungsi begitupun sebaliknya mengalami penghambatan yang cukup panjang.

Walaupun sempat dilakukan rekayasa lalu lintas yang menuju Cileungsi, hal itu tidak dapat mengurai kemacetan di Jalan Alternatif Cibubur tersebut.

Sehingga petugas yang dibantu oleh warga dan pengendara untuk menjalankan arus lalu lintas di tempat kejadian. Namun usai Maghrib, arus lalu lintas menuju Cileungsi ramai lancar.



Kepala Induk PJR Jagorawi, AKO Budi Hernawan membenarkan adanya kecelakaan ini. Meski demikian dalam menangani tersebut bukan pihaknya karena bukan masuk wilayah hukumnya. Dirinya cuma membenarkan banyak korban ditabrak.

"Mobil tangki nabrak motor banyak, banyak korban," kata Budi saat dihubungi, Senin (18/7/2022).

Hingga kini, gabungan relawan tengah melakukan evakuasi pembersihan bagian tubuh korban di kolong truk tangki pertamina. Diketahui 25 orang jadi korban kecelakaan dan delapan meninggal dunia, 17 orang lainnya dilarikan ke RS Polri Kramat Jati, Jakarta Timur.
(mhd)
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.2200 seconds (0.1#10.140)