Idul Adha 2022, Baznas Bazis DKI Targerkan 1.000 Hewan Kurban
loading...
A
A
A
JAKARTA - Badan Amil Zakat Nasional Badan Amil Zakat Infak Sedekah Baznas (Baznas Bazis) DKI Jakarta menargetkan 1.000 hewan kurban pada perayaan Idul Adha 1443 Hijriyah tahun ini. Target ini memakai strategi kolaborasi dengan pihak terkait untuk memenuhi target tersebut.
“Kita targetkan 1.000 ekor hewan kurban. Ikhitiar kita ini dengan kolaborasi dan mendidik warga. Kita berkolaborasi dengan BUMD, Korpri, atau elemen masyarakat lain. Agar target ibadah kurban bisa mencapai 1.000 ekor,” kata Ketua Baznas Bazis DKI Jakarta Akhmad H Abubakar di Jakarta, Jumat (24/6/2022).
Tema kurban tahun ini, kata dia, Kurban Semakin Istimewa. Dia juga mengatakan, pembagian hewan kurban akan dilakukan secara simbolis kepada Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan di Jakarta International Stadium (JIS).
“Salat Idul Adha tahun ini akan dilaksanakan seperti Salat Idul Fitri kemarin yaitu di JIS, Tanjung Priok, Jakarta Utara,” ujarnya.
Meski demikian, kata dia, tidak ada pemotongan hewan kurban di JIS. Tahun lalu, kata dia, pihaknya menargetkan 500 ekor hewan kurban namun bisa terealisasi hanya 85 persen.
“Pembagian hewan kurban yang kita targetkan itu akan distribusikan dalam bentuk daging kaleng, hewan hidup atau dalam bentuk daging segar yang sudah dipotong,” terangnya.
Ketua Panitia Program Kurban Semakin Istimewa Baznas Bazis DKI Jakarta, TB Fatahillah mengatakan, pihaknya menargetkan akan mendapatkan anggaran hingga Rp14 miliar agar target 1.000 ekor hewan kurban itu tercapai. Dana ini, kata dia, ditargetkan dapat dari dari masyarakat umum Rp6,5 miliar, Rp6,5 miliar dari kolaborator, dan dana infak sedekah dari salat Idul Adha di JIS ditargetkan mencapai Rp1 miliar.
“Daging hewan kurban akan distribusikan ke seluruh pelosok Jakarta, termasuk ke Kepulauan Seribu dan bagi masyarakat yang membutuhkan. Bahkan, daging yang dikalengkan akan didistribusikan untuk korban bencana karena itu lebih awet,” katanya.
Dia berharap, semua target itu dapat terpenuhi. " Insya Allah target ini bisa terpenuhi," pungkasnya.
“Kita targetkan 1.000 ekor hewan kurban. Ikhitiar kita ini dengan kolaborasi dan mendidik warga. Kita berkolaborasi dengan BUMD, Korpri, atau elemen masyarakat lain. Agar target ibadah kurban bisa mencapai 1.000 ekor,” kata Ketua Baznas Bazis DKI Jakarta Akhmad H Abubakar di Jakarta, Jumat (24/6/2022).
Tema kurban tahun ini, kata dia, Kurban Semakin Istimewa. Dia juga mengatakan, pembagian hewan kurban akan dilakukan secara simbolis kepada Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan di Jakarta International Stadium (JIS).
“Salat Idul Adha tahun ini akan dilaksanakan seperti Salat Idul Fitri kemarin yaitu di JIS, Tanjung Priok, Jakarta Utara,” ujarnya.
Meski demikian, kata dia, tidak ada pemotongan hewan kurban di JIS. Tahun lalu, kata dia, pihaknya menargetkan 500 ekor hewan kurban namun bisa terealisasi hanya 85 persen.
“Pembagian hewan kurban yang kita targetkan itu akan distribusikan dalam bentuk daging kaleng, hewan hidup atau dalam bentuk daging segar yang sudah dipotong,” terangnya.
Ketua Panitia Program Kurban Semakin Istimewa Baznas Bazis DKI Jakarta, TB Fatahillah mengatakan, pihaknya menargetkan akan mendapatkan anggaran hingga Rp14 miliar agar target 1.000 ekor hewan kurban itu tercapai. Dana ini, kata dia, ditargetkan dapat dari dari masyarakat umum Rp6,5 miliar, Rp6,5 miliar dari kolaborator, dan dana infak sedekah dari salat Idul Adha di JIS ditargetkan mencapai Rp1 miliar.
“Daging hewan kurban akan distribusikan ke seluruh pelosok Jakarta, termasuk ke Kepulauan Seribu dan bagi masyarakat yang membutuhkan. Bahkan, daging yang dikalengkan akan didistribusikan untuk korban bencana karena itu lebih awet,” katanya.
Dia berharap, semua target itu dapat terpenuhi. " Insya Allah target ini bisa terpenuhi," pungkasnya.
(mhd)