Jumlah tanggungan Jamkesda tahun 2012 lebih besar

Senin, 21 Januari 2013 - 21:03 WIB
Jumlah tanggungan Jamkesda tahun 2012 lebih besar
Jumlah tanggungan Jamkesda tahun 2012 lebih besar
A A A
Sindonews.com - Kepala Dinas Kesehatan Kabupaten Bekasi Muharman Boestari mengaku, jumlah tunggakan pengobatan pasien miskin, melalui Jamkesda di seluruh rumah sakit rujukan ditahun 2012 lalu lebih besar dari tahun sebelumnya.

“Tahun ini kita punya cover Rp10 miliar,” kata Kepala Dinas Kesehatan Kabupaten Bekasi Muharman Boestari, Senin (21/1/2013).

Salah satu utang Pemkab Bekasi, lanjutnya, di RSUD Kota Bekasi hampir sebesar Rp3 miliar. Ia menjelaskan, tunggakan tersebut terjadi karena banyaknya kasus-kasus berat, khususnya yang dirujuk ke RSCM Jakarta, RS Persahabatan Jakarta dan RS Hasan Sadikin Bandung.

“Kasus yang ditangani cukup berat, sehingga pasien harus diruju ke RS yang memiliki fasilitas yang lebih lengkap,” ungkapnya.

Muharman Boestari mengatakan, Untuk mengantisipasi ditolaknya pasien di rumah sakit rujukan, Pemkab Bekasi sudah melakukan perjanjian ulang. Isinya setiap rumah sakit rujukan tidak boleh menolak pasien Jamkesda dari Kabupaten Bekasi.

“Perjanjian itu sudah disepakati seluruh RS rujukan kami,” katanya.

Rumah sakit rujukan itu diantaranya, RSCM Jakarta, RS Persahabatan Jakarta, dan RS Hasan Sadikin Bandung, RSUD Kota Bekasi, RS An-Nisa, RS Karya Medika, RS Miracle dan beberapa rumah sakit lainnya yang berada di Bekasi.

“Jika RS rujukan ini menolak, silahkan laporkan kepada kami,” tegasnya.
(stb)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.7658 seconds (0.1#10.140)