Heboh Kepulan Asap di Atap Mal, BPBD Tangerang: Sudah Ditangani

Selasa, 25 Januari 2022 - 18:28 WIB
loading...
Heboh Kepulan Asap di...
Kepulan asap putih membumbung dari bagian atap Mall @Alam Sutera, Kecamatan Pinang,Kota Tangerang, Selasa (25/1/2022). Foto: Tangkapan layar
A A A
TANGERANG - Kepulan asap putih membumbung dari bagian atap Mall @Alam Sutera, Kecamatan Pinang, Kota Tangerang , Selasa (25/1/2022). Kepulan asap ini diketahui dari postingan di media sosial Instagram @kabarbintaro dengan durasi 19 detik.

Kepala Bidang Kedaruratan dan Logistik BPBD Kabupaten Tangerang Gufron Falfeli mengatakan, kepulan asap tersebut saat ini sudah berhasil ditangani oleh pihak mal menggunakan alat pemadam yang tersedia.

"Kepulan asap ini muncul karena konsleting listrik dan itu di bagian atap gedung, dan sudah ditangani oleh pihak manajeman dari pusat perbelanjaan atau mal itu," katanya.



Meski demikian, personel pemadam kebakaran telah diterjunkan ke lokasi untuk memastikan kondisi di tempat kejadian sudah aman. Adapun operasional mal saat ini dipastikan berjalan seperti biasa.

"Petugas tetap kita terjunkan satu regu, dengan jumlah 8 personel. Hal ini untuk memastikan kondisi yang ada walaupun memang sudah bisa tertangani," ujarnya.

Sementara itu, Kapolsek Pinang IPTU Tapril menjelaskan, kepulan asap tersebut berasal dari salah satu outlet makanan di dalam mal. Cerobong asap outlet itu diduga terlalu panas hingga membuat pipa penampungan air yang berdekatan dengan cerobong asap meleleh.

"Kronologinya stand steak kan ada cerobong asap, ada pipa penampungan air juga disitu. Karena panas akhirnya meleleh dan tumpah sampai akhirnya mengeluarkan asap," tuturnya.

Adapun dari kejadian tersebut tidak ditemukan adanya korban jiwa ataupun luka. Petugas dan security mall langsung memadamkan api menggunakan APAR dan air hydrant.

"Korban luka tidak ada, tapi sempat sedikit berkobar apinya. Ada petugas pemadam yang stand by buat antisipasi saja," katanya.
(mhd)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1625 seconds (0.1#10.140)