Satu jalur, penumpang numpuk di stasiun

Kamis, 19 Juli 2012 - 10:38 WIB
Satu jalur, penumpang numpuk di stasiun
Satu jalur, penumpang numpuk di stasiun
A A A
Sindonews.com - Kabel listrik sepanjang 500 meter di kawasan Rawa Buntu, Serpong, Tangerang Selatan, mengakibatkan penumpukan penumpang di Stasiun Sudimara-Tanahabang.

Pantauan Sindonews di lapangan, penumpukan penumpang terjadi di Stasiun Sudimara, Stasiun Jurangmangu, Stasiun Pondok Ranji, Stasiun Kebayoran dan Stasiun Palmerah. Penumpang yang hendak naik Kereta Rel Listrik (KRL) ekonomi jurusan Serpong-Tanahabang tidak bisa terangkut lantaran kereta sudah overload.

"Jangan dorong-dorong, sudah ga muat di dalam. Tunggu kereta selanjutnya saja," ujar penumpang saat kereta berhenti di Stasiun Pondok Ranji, Ciputat, Kota Tangerang Selatan, Kamis (19/7/2012).

Akibat tidak bisa terangkut, penumpukan penumpang terus terjadi di setiap stasiun. Jadwal kedatangan kereta terhambat lantaran PT KAI hanya bisa menggunakan satu jalur untuk mengoperasikan lalu lintas kereta Tanahabang-Serpong.

Kondisi ini bakal terus berlangsung hingga sore hari. Pasalnya, pihak PT KAI hingga kini masih berupaya memperbaiki kabel listrik yang putus sepanjang 500 meter.
(san)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.4548 seconds (0.1#10.140)