4 Gedung Pernikahan Murah di Jakarta, Nomor 3 Cuma Rp4 Juta

Rabu, 17 November 2021 - 16:30 WIB
loading...
4 Gedung Pernikahan...
Pernikahan di Gedung Puspa Pesona Taman Anggrek, TMII, Jakarta Timur. Foto: bridestory.com
A A A
JAKARTA - Gedung pernikahan murah di Jakarta pastinya banyak dicari di tengah kondisi serba sulit sekarang ini. Harga sewa gedung yang tidak menguras kantong menjadi keuntungan bagi pasangan yang akan melangsungkan pernikahan karena uangnya bisa dialokasikan untuk kebutuhan lain.

Untuk kamu yang berencana menikah dan mencari gedung pernikahan murah, berikut 4 gedung pernikahan murah di Jakarta yang dihimpun dari berbagai sumber, Rabu (17/11/2021).
Baca juga: Montir Bengkel di Bekasi Terharu Ridwan Kamil Jadi Saksi Pernikahannya

1. Felfest UI
Sejak 2018, Felfest UI telah menyelenggarakan sejumlah acara, termasuk pernikahan. Felfest UI atau Faculty Club UI berlokasi di Kampus Universitas Indonesia tepatnya di sebelah danau alami di antara hutan kota yang hijau. Tempat ini cocok bagi calon pengantin yang mencari tempat pernikahan indoor atau outdoor dengan lake slide view melalui fasilitas area amphitheatre tepat di tepi danau atau plaza 2 lantai yang luas dengan area mezanin.

Jika kamu ingin menyewa gedungnya saja kamu perlu merogoh kocek sebesar Rp16 juta. Waktu sewa di Felfest UI dibagi 2 sesi yaitu sesi pagi pada pukul 08.00-13.00 WIB dan sesi sore pada pukul 16.00-21.00 WIB. Tarif khusus sebesar 5 persen bahkan diberikan bagi civitas UI dan Alumni UI dengan menunjukkan ID Card UI.

Alamat: UI Felfest, Jl Prof Dr Miriam Budiardjo, Kampus UI Depok, Jagakarsa, Jakarta 12640
Kapasitas: 600-1.000 tamu undangan
Biaya: Rp16 juta
Nomor telepon: 0895627345432
Website: felfestui.com
Email: [email protected]
4 Gedung Pernikahan Murah di Jakarta, Nomor 3 Cuma Rp4 Juta

Acara pernikahan di Felfest UI. Foto: bridestory.com

2. Gedung Aneka Bhakti
Bagi kamu yang tinggal di Jakarta Pusat dan ingin menggelar pernikahan ada gedung terjangkau yaitu Gedung Aneka Bhakti dengan harga sekitar Rp13 juta. Gedung serbaguna yang dikelola Kementerian Sosial ini berada di sebelah area Menteng atau Apartemen Menteng Square sekitar 3 menit dengan berjalan kaki untuk sampai tujuan.

Gedung ini memiliki daya tampung 800-1.200 tamu. Kamu dapat menggunakan gedung ini dengan dua sesi pilihan, yaitu sesi pagi pukul 06.00-13.00 WIB dan sesi sore pada pukul 14.00-21.00 WIB.

Alamat: Jalan Salemba Raya No 28, Kenari, Senen, Jakarta Pusat
Kapasitas: 800-1.200 tamu undangan
Biaya: Rp13.500.000
Nomor telepon: (021) 3103806
Baca juga: Viral! Tampil bak Barbie di Pernikahan, Pengantin Wanita Ini Ternyata Simpan Kisah Pilu
4 Gedung Pernikahan Murah di Jakarta, Nomor 3 Cuma Rp4 Juta

Pernikahan di Gedung Aneka Bhakti, Senen, Jakarta Pusat. Foto: pernikahan123.com

3. Balai Pertemuan Bukit Permai
Mulai dari Rp4 juta, kamu sudah bisa menyewa sebuah gedung pernikahan dengan 600 tamu undangan. Gedung ini berlokasi di Ciracas, Jakarta Timur. Tentunya biaya tersebut belum termasuk katering maupun panggung.

Gedung ini terletak di dalam kompleks, punya fasilitas ruang rias, pantry, toilet, dan parkir yang luas dengan desain nuansa Jawa di dalamnya. Di depannya ada lapangan dan di sampingnya ada masjid. 3 kilometer dari lokasi, kamu bisa menemukan Apartemen Cibubur Village yang bisa disewa oleh sanak saudara maupun pasangan selepas menggelar pernikahan.
Halaman :
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1707 seconds (0.1#10.140)