Lewat CCTV, Satpol PP DKI Cari Pelaku Vandalisme Tugu Sepatu

Minggu, 19 September 2021 - 11:53 WIB
loading...
Lewat CCTV, Satpol PP...
Terduga pelaku yang mencoret-coret tugu sepatu raksasa di Jalan MH Thamrin, Jakarta Pusat.Foto/Tangkapan Layar/IG @merekamjakarta.
A A A
JAKARTA - Satpol PP DKI Jakarta tengah mencari pelaku vandalisme terhadap tugus sepatu raksasa di Jalan MH Thamrin dekat Stasiun BNI Sudirman, Kebon Melati, Tanah Abang, Jakarta Pusat. Satpol PP DKI Jakarta mengandalkan CCTV di sekitar lokasi guna menemukan pelaku vandalisme tersebut.

Wakil Gubernur DKI Jakarta, Ahmad Riza Patria (Ariza) memastikan saat ini pelaku vandalisme tugu sepatu sedang dicari.“Pelanggaran ini sedang ditindaklanjuti oleh Ibu/Bapak Satpol PP DKI Jakarta,” ujar Ahmad Riza Patria dalam keterangan unggahan instagramnya @arizapatria, Sabtu (19/09/2021).

Riza mengatakan, Satpol PP DKI Jakarta akan menelusuri pelaku lewat CCTV. Dia pun mengharapkan pelaku dapat segera ditemukan.“Semoga pelaku bisa ditemukan melalui CCTV,” ujarnya.

Ariza menilai aksi mencoret instalasi tugu sepatu tidak tepat lokasi. Nantinya pihaknya akan memfasilitasi orang-orang yang memiliki kepentingan serupa.

“Coretan ini tidak pada tempatnya, ke depan bisa kita fasilitasi dengan lomba desain grafis sepatu compass, atau beli sepatu produksi UMKM, disain sendiri," imbuh Ariza.

Sementara itu akun Instagram @merekamjakarta mengunggah foto terduga pelaku yang mencoret-coret tugu sepatu raksasa tersebut. Diketahui pelaku mengenakan jaket dan celana pendek.
(hab)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1594 seconds (0.1#10.140)