Truk Kontainer Terguling di Cilincing Keluarkan Cairan Berbusa

Minggu, 27 Juni 2021 - 14:32 WIB
loading...
Truk Kontainer Terguling di Cilincing Keluarkan Cairan Berbusa
Sebuah truk kontainer terguling di Jembatan 1 Marunda-Cilincing, Jakarta Utar, Minggu (27/6/2021). Foto: Instagram @jakut.info.
A A A
JAKARTA - Sebuah truk kontainer terguling di Jembatan 1 Marunda-Cilincing, Jakarta Utar, Minggu (27/6/2021). Kondisi itu membuat lalu lintas sempat terputus.

Video kajadian itu dibagikan akun Instagram @jakut.info. Video itu viral dan telah ditonton lebih dari 861 pengguna Instagram.



"Minggu 27/06 Telah terjadi kecelakaan sebuah truk terguling di Jembatan 1 Marunda Cilincing Jakarta Utara pagi hari tadi. Belum diketahui Kronologis kecelakaan tersebut," tulis Instagram @jakut.info.

Dalam video itu memperlihatkan bagaimana kondisi truk kontainer yang cukup parah membuat lalu lintas tersendat.

Cairan berbusa putih tampak keluar dari sela sela kontainer yang terbalik dan menjadi perhatian warga. Melihat dari cahaya matahari yang belum terik, diduga bila kejadian itu terjadi pada pagi hari.

Truk Kontainer Terguling di Cilincing Keluarkan Cairan Berbusa


Melalui laman komentar, warganet menyakini kejadian itu akan membuat kemacetan panjang di kawasan itu. Beberapa warganet menyakini terbaliknya truk karena kondisi aspal jalan yang rusak.

"Dijembatan situ aspal nya mengelupas . Mingkin slip kali bannya," kata @deni_pratama136.

"Sayang amat ituh hpo @anelazis15," jawab akun @ndrih22.

(thm)
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1960 seconds (0.1#10.140)