Diguyur Hujan, Pohon Besar di Jalan Raya Siliwangi Tumbang

Minggu, 20 Desember 2020 - 16:00 WIB
loading...
Diguyur Hujan, Pohon...
Pohon tumbang di Jalan Raya Siliwangi, Kelurahan Depok, Kecamatan Pancoranmas, Tumbang, Kota Depok, Minggu (20/12/2020). Foto: R Ratna Purnama/SINDOnews
A A A
DEPOK - Sebuah pohon besar diJalan Raya Siliwangi, Kelurahan Depok, Kecamatan Pancoranmas, Tumbang , Kota Depok , Minggu (20/12/2020). Pohon itu tumbang setelah wilayah tersebut duguyur hujan sebelumnya.

Iwan salah seorang warga mengetahui pohon tumbang ketika melintasdari arah Sukmajaya melalui Jalan Raya Siliwangi menuju Jalan Raya Margonda. Kendaraan tersendat akibat pohon tumbang.

“Setelah saya lihat ternyata ada pohon besar yang tumbang menutup seluruh badan jalan,” katanya, Minggu (20/12/2020). ( )

Akibat pohon tumbang itu, arus lalu lintas tersendatdi Jalan Raya Siliwangi dari dua arah, baik yang menuju ke arah Sukmajaya maupun ke Jalan Raya Margonda. PetugasSatlantas Polrestro Depok dan Dishub Kota Depok melakukan pengalihan arus lalu lintas.

“Lalu lintas di alihkan menggunakan Jalan Pemuda yang menghubungkan Jalan Raya Kartini untuk dilanjutkan ke Jalan Raya Margonda begitupun sebaliknya,” ucap Iwan. ( )

Sedangkan petugasDinas Lingkungan Hidup dan Kebersihan serta Dinas Pemadam Kebakaran dan Penyelamatan Kota Depok melakukan evakuasi pohon agar arus lalilintas lancar. PetugasPLN membantu penanganan instanlansi listrik untuk menghindari terjadinya arus pendek.

(mhd)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1710 seconds (0.1#10.140)