Polisi Sebut Korban Bangunan Roboh di Matraman Nihil

Selasa, 11 Februari 2020 - 16:55 WIB
Polisi Sebut Korban...
Polisi Sebut Korban Bangunan Roboh di Matraman Nihil
A A A
JAKARTA - Polisi telah melakukan olah tempat kejadian perkara (TKP) bangunan 3 lantai yang roboh di Jalan Pisangan Baru Tengah, Matraman, Jakarta Timur, Selasa (11/2/2020) siang.

Berdasarkan hasil pemeriksaan, polisi memastikan tidak ada korban jiwa maupun luka dalam peristiwa tersebut. (Baca juga: Bangunan Tiga Tingkat Roboh di Matraman, Timpa Toko Kelontong)

"Tidak ada korban. Tadi sudah dicek di sebelah, mungkin sedikit nimpa bangunan, tapi korban jiwa enggak ada. Toko sekitar yang kena reruntuhan silakan kembali melanjutkan aktivitasnya," ujar Kapolsek Matraman Kompol Tedjo Asmoro, di lokasi kejadian.

Menurut Tedjo, kondisi bangunan tersebut hampir rampung. Namun belum dalam tahapan finishing dan masih dalam bentuk coran. “Bangunan sudah jadi baru tiga lantai, belum finishing dalam bentuk cor-coran kerangka gitu,” bebernya.

Saat ini sekitar lokasi kejadian sudah dipasangi garis polisi agar tidak ada warga sekitar yang mencoba mendekat. (Baca juga: Ribuan Gedung Lantai Empat di DKI Jakarta Rawan Roboh)

Diberitakan sebelumnya, bangunan 3 tingkat di Jalan Pisangan Baru Tengah, Matraman, Jakarta Timur, roboh, Selasa siang. Reruntuhan gedung tersebut menimpa toko kelontong yang berada di samping bangunan.

Sari, seorang saksi mata yang tengah menjaga toko kosmetik di tempat kerjanya d sebelah lokasi kejadian mengatakan, peristiwa itu terjadi sekitar pukul 11.00 WIB. Bangunan yang masih dalam tahap pengerjaan itu tiba-tiba saja runtuh dan menimpa sebuah toko kelontong.
(thm)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.1529 seconds (0.1#10.140)