DPRD DKI Jakarta Masih Godok Aturan Soal Pimpinan

Selasa, 10 September 2019 - 10:31 WIB
DPRD DKI Jakarta Masih Godok Aturan Soal Pimpinan
DPRD DKI Jakarta Masih Godok Aturan Soal Pimpinan
A A A
JAKARTA - DPRD DKI Jakarta hingga kini masih menggodoksejumlah aturan untuk menetapkan serta melantik pimpinan definitif di lembaga legislatif tersebut. DPRD sejauh ini telah melakukan empat kali rapat membahas hal tersebut.

"Kan prosesnya gini, pertama kita harus menetapkan dan melantik pimpinan definitif. Nah, sambil persiapan surat dari DPP PDIP dan Demokrat tinggal dua lagi yang belum selesai. PAN, Gerindra, dan PKS itu sudah kirim ke pimpinan sementara. Nah, sambil jalan kita menyelesaikan tata tertib. Rencana kita sebelum 19 September, mungkin di antara16-17 September ya paripurna pelantikan pimpinan definitif," ungkap Wakil Ketua DPRD DKI sementara Syarif kepada wartawan, Selasa (10/9/2019).

Syarif mengatakan, tata tertib untuk memilih pimpinan definitif ditargetkan selesai pada Kamis mendatang. Berselang satu hari pihaknya akan berkonsultasi dengan Kemendagri. Terkait pimpinan fraksi di masing-masing parpol, Syarif menuturkan, sejauh ini dari PAN calon ketua fraksi ialah Zita Anjani, sedangkan PKS Abdurrahman Suhaimi.

"Fraksi sudah selesai, kita tinggal mengumpulkan di paripurna. Fraksi akan kita umumkan di paripurna sama pelantikan pimpinan definitif. Setelah tatib selesai paripurna pimpinan definitif baru digodok lagi sama pimpinan definitif barang dua tiga hari baru ketok palu pengesahan tatib sekaligus penetapan AKD," katanya.

Syarif menambahkan, AKD bergantung setelah pengesaha tatib. Karena pembagian di komisi itu tergambar di tatib. "Setelah tatib diketok palu. Kalau belum ada tatib gak bisa dibagi komisi," ucapnya.
(whb)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.7189 seconds (0.1#10.140)