Ketemu Jusuf Hamka di CFD, Anies: Kita Enggak Janjian
loading...
A
A
A
JAKARTA - Bakal Calon Gubernur (Bacagub) DKI Jakarta, Anies Rasyid Baswedan buka suara terkait pertemuannya dengan pengusaha jalan tol, Jusuf Hamka alias Babah Alun saat berolahraga di area bebas kendaraan atau Car Free Day (CFD) Sudirman-Thamrin, Jakarta Pusat, Minggu (4/8/2024) pagi. Menurutnya, itu hanya kebetulan papasan tanpa ada janjian sebelumnya.
"Papasan. Ya enggak gimana-gimana papasan seperti papasan sama semua orang. Kita ini kan papasan di jalan, enggak ada janjian. Ya biasa aja papasan seperti yang lain-lain," kata Anies kepada wartawan.
Anies pun enggan berbicara jauh apabila berpasangan dengan Babah Alun di Pilkada Jakarta 2024 mendatang. "Ini masih berjalan panjang," ucapnya.
Sebelumnya, Anies didampingi sang istri, Fery Farhati tiba di Stasiun MRT Dukuh Atas sekira pukul 07.10 WIB dan menjadi sasaran swafoto masyarakat yang tengah berolahraga.
Tak lama kemudian, pengusaha jalan tol sekaligus Bacawagub dari Partai Golkar Babah Alun menghampiri Anies. Ia mengaku tak janjian dan kebetulan bertemu di area CFD.
"Enggak janjian, kalau gerak Allah pasti ketemu. Cocok enggak nih berdua?" kata Babah Alun.
Anies terlihat mengenakan kaos berwarna hitam dan Babah Alun mengenakan kaos putih dengan topi.
Sebagai informasi, Anies sebagai petahana telah mengantongi dukungan dari PKS dan Nasdem untuk maju di Pilgub DKI Jakarta 2024. Sementara itu, Babah Alun mendapat tugas dari Partai Golkar untuk maju juga.
"Papasan. Ya enggak gimana-gimana papasan seperti papasan sama semua orang. Kita ini kan papasan di jalan, enggak ada janjian. Ya biasa aja papasan seperti yang lain-lain," kata Anies kepada wartawan.
Anies pun enggan berbicara jauh apabila berpasangan dengan Babah Alun di Pilkada Jakarta 2024 mendatang. "Ini masih berjalan panjang," ucapnya.
Sebelumnya, Anies didampingi sang istri, Fery Farhati tiba di Stasiun MRT Dukuh Atas sekira pukul 07.10 WIB dan menjadi sasaran swafoto masyarakat yang tengah berolahraga.
Tak lama kemudian, pengusaha jalan tol sekaligus Bacawagub dari Partai Golkar Babah Alun menghampiri Anies. Ia mengaku tak janjian dan kebetulan bertemu di area CFD.
"Enggak janjian, kalau gerak Allah pasti ketemu. Cocok enggak nih berdua?" kata Babah Alun.
Anies terlihat mengenakan kaos berwarna hitam dan Babah Alun mengenakan kaos putih dengan topi.
Sebagai informasi, Anies sebagai petahana telah mengantongi dukungan dari PKS dan Nasdem untuk maju di Pilgub DKI Jakarta 2024. Sementara itu, Babah Alun mendapat tugas dari Partai Golkar untuk maju juga.
(maf)