Viral! Truk TNI Lawan Arah di Tol Cibubur
loading...
A
A
A
JAKARTA - Viral di media sosial sebuah video memperlihatkan truk TNI melawan arah di pintu keluar Tol Cibubur, Jawa Barat. Tampak dalam video tersebut awalnya sejumlah kendaraan melaju di jalur yang sesuai di exit Tol Cibubur. Namun, tiba-tiba di jalur yang sama datang sebuah truk TNI melawan arah.
Truk melaju dengan santai dan membuat kendaraan lain yang datang dari arah berlawanan berhenti. Setelah itu, truk kemudian berpindah jalur.
Berdasarkan unggahan tersebut, belum diketahui kapan peristiwa terjadi. Polisi juga sedang melakukan penelusuran terkait kejadian itu.
"Untuk kejadian, petugas sedang menyelidikinya," kata Kepala Induk Patroli Jalan Raya (Kainduk PJR) Jagorawi AKP Budi Hernawan, Rabu (10/7/2024).
Berdasarkan unggahan video viral tersebut, truk diduga salah jalan dan terpaksa memundurkan kendaraannya.
"Mundur dari bahu jalan, salah jalan kayaknya, mau jalan ke jalan utama jadi kelihatan seperti melawan arus," katanya.
Adanya kejadian tersebut, dia mengimbau pengendara yang sudah melintasi di jalan tol agar tidak melakukan pemutaran arah, sebab hal tersebut dapat membahayakan pengendara lainnya.
"Disarankan kepada pengguna jalan tol apabila salah jalan lebih baik keluar pintu tol. Jangan mundur atau berbalik arah karena membahayakan pengguna jalan lainnya dan pengguna tersebut," katanya.
Truk melaju dengan santai dan membuat kendaraan lain yang datang dari arah berlawanan berhenti. Setelah itu, truk kemudian berpindah jalur.
Berdasarkan unggahan tersebut, belum diketahui kapan peristiwa terjadi. Polisi juga sedang melakukan penelusuran terkait kejadian itu.
"Untuk kejadian, petugas sedang menyelidikinya," kata Kepala Induk Patroli Jalan Raya (Kainduk PJR) Jagorawi AKP Budi Hernawan, Rabu (10/7/2024).
Berdasarkan unggahan video viral tersebut, truk diduga salah jalan dan terpaksa memundurkan kendaraannya.
"Mundur dari bahu jalan, salah jalan kayaknya, mau jalan ke jalan utama jadi kelihatan seperti melawan arus," katanya.
Adanya kejadian tersebut, dia mengimbau pengendara yang sudah melintasi di jalan tol agar tidak melakukan pemutaran arah, sebab hal tersebut dapat membahayakan pengendara lainnya.
"Disarankan kepada pengguna jalan tol apabila salah jalan lebih baik keluar pintu tol. Jangan mundur atau berbalik arah karena membahayakan pengguna jalan lainnya dan pengguna tersebut," katanya.
(jon)