Gerindra Akui Jokowi Pernah Bahas Kans Kaesang di Pilkada Jakarta Bareng KIM

Sabtu, 29 Juni 2024 - 10:56 WIB
loading...
Gerindra Akui Jokowi Pernah Bahas Kans Kaesang di Pilkada Jakarta Bareng KIM
Sekretaris Jenderal Partai Gerindra Ahmad Muzani. Foto/Raka Dwi Novianto
A A A
JAKARTA - Partai Gerindra mengakui pernah membahas kans Kaesang Pangarep di Pilkada Jakarta 2024 bersama Presiden Joko Widodo (Jokowi) dan Koalisi Indonesia Maju (KIM). Namun, Sekretaris Jenderal Partai Gerindra Ahmad Muzani tidak merinci secara jelas waktu pertemuan tersebut.

"Oh ada," kata Muzani di Kompleks Istana Kepresidenan, Jakarta, dikutip pada Sabtu (29/6/2024).

Muzani tidak mengungkapkan sejauh mana pembahasan Kaesang untuk Pilkada Jakarta. Dirinya menuturkan bahwa saat ini KIM masih mencocokkan nama-nama untuk berkontestasi pada Pilkada 2024.



"Ya karena waktunya masih cukup panjang sehingga dilakukan exercise uji coba kalau ini dengan ini, kalau ini dengan ini," kata Muzani.

Terkait adanya tawaran Jokowi menawarkan Kaesang kepada KIM untuk diusung maju Pilkada, Muzani mengaku belum menanyakannya. "Oh saya belum nanya ke Pak Jokowi tentang nama itu," kata Muzani.

Diketahui, Sekjen PKS Habib Aboe Bakar Al Habsyi menyebut bahwa Presiden Jokowi sudah terlibat atau cawe-cawe dalam Pilkada 2024. Bahkan, katanya, Jokowi telah menyodorkan nama Kaesang untuk Pilkada Jakarta.

"Sudah-sudah, sudah nyodorkan. Sudah nyodorkan, kita lihat saja," katanya kepada wartawan di Hotel Grand Sahid Jaya, Jakarta Pusat, Kamis (27/6/2024).
(rca)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1995 seconds (0.1#10.140)
pixels