Sempat Terendam Banjir, Simpang Mampang-Sawangan Depok Sudah Dapat Dilintasi Normal
loading...
A
A
A
JAKARTA - Simpang Mampang-Sawangan, Pancoran Mas , Kota Depok, Jawa Barat sudah dapat dilintasi kendaraan dari berbagai penjuru arah dengan normal. Jalan nasional penghubung antara Sawangan dan Pancoran Mas itu sempat terendam banjir imbas luapan Kali Licin akibat kiriman dari Bogor, Jawa Barat pada Senin (25/3/2024) dini hari, termasuk menggenangi area Masjid Jami Al-Istiqomah.
Pantauan MNC Portal Indonesia di lokasi, Selasa (26/3/2024) pagi, terlihat hanya tersisa lumpur bekas genangan banjir di depan Masjid Jami Al-Istiqomah dan sisi jalan mengarah ke Margonda. Terlihat arus lalu lintas menuju arah Sawangan dan sebaliknya ramai lancar. Kemudian arus lalu lintas dari arah Jalan Pramuka menuju Jalan Kali Licin dan sebaliknya ramai lancar.
Sementara itu, pantauan di Perumahan Griya Alif, Sawangan banjir juga telah surut. Terlihat warga menjemur karpet hingga sofa yang terendam banjir atas luapan Kali Pesanggrahan yang tak jauh dari lokasi perumahan.
Sebelumnya, Simpang Mampang, Pancoran Mas, Kota Depok tetap dilanda banjir meski jembatan penghubung di Jalan Raya Sawangan telah rampung dilakukan revitalisasi. Banjir terjadi di kala air kiriman dari Bogor, Jawa Barat datang pada Senin (25/3) dini hari dan malam harinya.
Kepala Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang (DPUPR) Kota Depok, Citra Indah Yulianty menyebut masalah sampah yang tersumbat baik di bawah jembatan maupun Masjid Jami Al-Istiqomah yang berada di lintasan Kali Licin.
"Sampah (tersangkut) yang pasti (jadi penyebab). Sampah batang pohon melintang," kata Citra saat dikonfirmasi, Selasa (26/3/2024).
Pantauan MNC Portal Indonesia di lokasi, Selasa (26/3/2024) pagi, terlihat hanya tersisa lumpur bekas genangan banjir di depan Masjid Jami Al-Istiqomah dan sisi jalan mengarah ke Margonda. Terlihat arus lalu lintas menuju arah Sawangan dan sebaliknya ramai lancar. Kemudian arus lalu lintas dari arah Jalan Pramuka menuju Jalan Kali Licin dan sebaliknya ramai lancar.
Sementara itu, pantauan di Perumahan Griya Alif, Sawangan banjir juga telah surut. Terlihat warga menjemur karpet hingga sofa yang terendam banjir atas luapan Kali Pesanggrahan yang tak jauh dari lokasi perumahan.
Sebelumnya, Simpang Mampang, Pancoran Mas, Kota Depok tetap dilanda banjir meski jembatan penghubung di Jalan Raya Sawangan telah rampung dilakukan revitalisasi. Banjir terjadi di kala air kiriman dari Bogor, Jawa Barat datang pada Senin (25/3) dini hari dan malam harinya.
Kepala Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang (DPUPR) Kota Depok, Citra Indah Yulianty menyebut masalah sampah yang tersumbat baik di bawah jembatan maupun Masjid Jami Al-Istiqomah yang berada di lintasan Kali Licin.
"Sampah (tersangkut) yang pasti (jadi penyebab). Sampah batang pohon melintang," kata Citra saat dikonfirmasi, Selasa (26/3/2024).
(abd)