Santuni 100 Anak Yatim di Serpong, Perindo Ingin Saling Berbagi

Kamis, 07 Juni 2018 - 06:25 WIB
Santuni 100 Anak Yatim di Serpong, Perindo Ingin Saling Berbagi
Santuni 100 Anak Yatim di Serpong, Perindo Ingin Saling Berbagi
A A A
TANGERANG SELATAN - Sekitar 100 anak-anak yatim mendapat santunan dari Tangerang Selatan Club (Tangsel Club) di Remaja Kuring, Jalan Ciater Barat Raya, Serpong, Rabu 6 Juni 2018 sore.

Ketua DPD Partai Perindo Kota Tangsel, Julia Mihardja, yang juga sebagai anggota Tangsel Club berkesempatan menyerahkan secara simbolik santunan tersebut. Dikatakannya, pemberian santunan itu untuk menunjukkan sikap saling berbagi kepada sesama di bulan suci Ramadan.

"Saya sebagai tuan rumah, sekaligus juga sebagai Ketua DPD Partai Perindo Kota Tangsel, memberikan secara simbolik santunan terhadap seratus anak-anak yatim. Tadi kita serahkan bersama Presiden Tangsel Club, Pak Uten. Jadi semua ini sebagai kepedulian kita terhadap anak-anak yatim, kita ingin berbagi rejeki kepada mereka semua, apalagi ini momentumnya tepat, bulan Ramadhan," ujarnya.

Tangsel Club sendiri merupakan komunitas yang terdiri atas berbagai profesi, seperti seniman, politisi, budayawan, pengusaha, birokrat, dan profesi lainnya. Banyak pula anggotanya yang berstatus sebagai fungsionaris dari partai politik.

Namun dalam kesempatan ini disepakati bahwa, Julia Mihardja selaku Ketua DPD Perindo Kota Tangsel, menjadi tuan rumah penyelenggaraan santunan yang dikemas dalam diskusi bertajuk "Religiusitas Pembangunan Kota Tangsel".

"Jadi keanggotaaan saya di Tangsel Club itu sebagai wujud, bahwa Partai Perindo itu ingin memberi sumbangsih kepada pembangunan dan kemajuan Kota Tangsel, aktif diberbagai kegiatan masyarakat, termasuk dengan kegiatan diskusi dan santunan ini, kita tidak ekslusif, sehingga masyarakat luas juga makin dekat dan mengenal kita," imbuh Julia.

Sementara, Presiden Tangsel Club, Uten Sutendy, menjelaskan, diskusi bertema-tema pembangunan di Tangsel adalah kegiatan rutin dari komunitasnya tiap tahun. Namun kali ini, diskusi diselingi dengan pemberian santunan terhadap anak yatim dan kaum fakir miskin.

"Dengan diskusi seperti ini sebenarnya kita ingin memperdalam silaturahmi kita dengan kawan-kawan Tangsel Club serta berbagai tokoh masyarakat. Dan yang lebih penting lagi adalah, diskusi ini melahirkan juga semangat untuk berbagi, menyantuni anak-anak yatim. Selain itu, kita juga melelang banyak karya lukisan dalam kegiatan ini," jelas Uten.

Nampak hadir dalam diskusi dan santunan itu adalah Wali Kota Tangsel Airin Rachmi Diany, Sekjen DPP Rescue Perindo Yudhistira Ikhsan Pramana, serta tokoh-tokoh masyarakat Tangsel lainnya.
(mhd)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.7399 seconds (0.1#10.140)