Caleg Perindo Gelar Bazar Minyak Goreng Murah, Warga Sukawangi Bekasi: Sangat Membantu

Kamis, 11 Januari 2024 - 23:59 WIB
loading...
Caleg Perindo Gelar...
Warga Kampung Karang Getak, Sukawangi, Kabupaten Bekasi mengakui bazar minyak goreng murah yang digelar Caleg Partai Perindo sangat membantu mereka. Foto/Ade Suhardi
A A A
BEKASI - Warga Kampung Karang Getak, Sukawangi, Kabupaten Bekasi mengakui bazar minyak goreng murah yang digelar Caleg Partai Perindo sangat membantu mereka. Bazar tersebut digelar selama dua hari, pada Kamis (11/1/2024) hingga Jumat (12/1/2024).

Bazar murah itu menjawab keluhan masyarakat di tengah mahalnya minyak goreng di pasaran. Erlin Marlina (40), warga Kampung Karang Getak, RT002/RW002 mengaku bazar minyak murah harga Rp5.000 per liter dari Caleg Partai Perindo sangat membantunya untuk kebutuhan sehari-hari.

Bahkan, dia menebus sebanyak 3 liter. "Saya nebus Rp5.000, saya sengaja nebus 3 botol buat stok di rumah. Soalnya kalau di pasar sama toko malah biasanya Rp15.000. Kalau di sini Rp15.000 bisa beli 3," katanya, Kamis (11/1/2024).



Menurut ibu dua anak itu, bazar murah yang digelar Caleg Partai Perindo yang dipimpin oleh Ketua Umum Partai Perindo Hary Tanoesoedibjo (HT) ini sangat membantu sekali. "Saya sebagai warga terima kasih adanya tebus minyak goreng murah ini dari Partai Perindo, sangat membantu, mantap," ungkapnya.

Hal senada dikatakan oleh warga lainnya Kokom (57). Kokom mengatakan, bazar murah tersebut bukan hanya membantunya. Bazar murah itu juga menjawab kebutuhan sehar-hari, karena dengan harga Rp5.000 bisa bawa pulang 1 liter minyak goreng.

"Saya nunggu dari siang cuma mau nebus minyak goreng murah dari Perindo. Soalnya kalau di warung Rp5.000 enggak dapat satu liter, paling juga seperempat. Alhamdulillah ini sangat membantu sekali buat kita masyarakat kecil, soalnya bahan pokok apa-apa mahal," ungkapnya.

Kokom mendoakan untuk para Caleg Partai Perindo Partai partai berlambang Rajawali mengembangkan sayap dan bernomor urut 16 itu menang di Pemilu 2024. "Saya sebagai perwakilan dari ibu-ibu Sukawangi berharap bapak Caleg Sururi dan Caleg lainnya jadi dewan. Partainya Perindo biar bisa bantu masyarakat terus," ucapnya.

Bazar murah ini diselenggarakan Caleg DPR RI Jawa Barat Dapil VII Sururi Alfaruq, Caleg DPRD Provinsi Jawa Barat Dapil 9 Ayun Sri Damayanti Wahyuni, serta Caleg DPRD Kabupaten Bekasi Dapil 4 Ermi Anggraini.
(rca)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1214 seconds (0.1#10.140)