Kembali Mangkir, Polisi Bakal Jemput Paksa Bos Allianz

Kamis, 26 Oktober 2017 - 23:06 WIB
Kembali Mangkir, Polisi...
Kembali Mangkir, Polisi Bakal Jemput Paksa Bos Allianz
A A A
JAKARTA - Polda Metro Jaya bakal menjemput paksa Presiden Direktur PT Allianz Life Indonesia Joachim Wessling karena tak memenuhi panggilan keduanya tadi siang. Hingga kini, petinggi perusahaan asuransi itu tak kunjung datang ke Polda Metro Jaya.

Dirkrimsus Polda Metro Jaya Kombes Pol Adi Deriyan mengatakan, penyidik berencana memeriksa Joachim pada Kamis (26/10/2017), tapi yang bersangkutan tak kunjung datang ke Polda Metro Jaya memenuhi panggilan untuk diperiksa sebagai tersangka kasus pelanggaran perlindungan konsumen.

"Artinya kan ini sudah yang kedua kali (dipanggil), maka kita keluarkan surat perintah membawanya untuk dimintai keterangan (dijemput paksa)," ujar Adi pada wartawan di Mapolda Metro Jaya.

Menurut Adi, penyidik masih menantikan kedatangan salah satu bos Allianz tersebut. Adapun pemeriksaan itu berkaitan dengan struktur keorganisasian di perusahaan Allianz itu, ruang lingkup tugas, tanggung jawab, dan kebijakan yang dikeluarkannya berkaitan hubungan asuransi dengan klien.

"Sampai sekarang sih belum hadir, padahal lawyernya bilang menyanggupi hadir pada hari ini," tuturnya. Dia menerangkan, bila Joachim ternyata berada di luar negeri, polisi bakal bekerja sama dengan pihak imigrasi untuk mencari keberadaannya.

Pasalnya, bos Allianz itu sudah seharusnya memenuhi panggilan polisi untuk dimintai keterangan terkait kasus yang melilitnya itu."Kalau di luar negeri, kita keluarkan juga pemberitahuan agar dia memenuhi panggilan karena dibutuhkan keterangannya sehingga datang ke Indonesia," katanya.
(whb)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.1197 seconds (0.1#10.140)