Hari Santri Nasional 2023, Domain Doa Bersama Menangkan Amin di Jagakarsa Jaksel

Minggu, 22 Oktober 2023 - 14:22 WIB
loading...
Hari Santri Nasional...
Memperingati Hari Santri Nasional (HSN) 2023, Domain menggelar doa bersama di Lapangan Sukatani, Tanjung Barat, Jagakarsa, Jakarta Selatan, Minggu (22/10/2023). Foto: Ist
A A A
JAKARTA - Memperingati Hari Santri Nasional (HSN) 2023, Relawan Dobrak Menangkan Amin (Domain) menggelar doa bersama . Kemudian, menggelar deklarasi dukungan Capres Anies Baswedan dan Cawapres Muhaimin Iskandar (Amin).

Ketua Domain Farah Mutia mengatakan, doa dan deklarasi hari ini dihadiri 5.000 relawan serta sejumlah tokoh agama dan tokoh masyarakat setempat. Semangat yang diusung adalah semangat Sumpah Pemuda bahwa Pilpres 2024 merupakan pilpres yang tanggung jawab terbesarnya terletak pada pundak generasi muda.

"Jadi Indonesia butuh semangat pemuda yang menginginkan perubahan," ujar Farah yang juga Caleg DPRD DKI Jakarta Dapil 8 Jakarta Selatan dari PKB di Lapangan Sukatani, Tanjung Barat, Jagakarsa , Jakarta Selatan, Minggu (22/10/2023).

Sebagian besar masyarakat mendambakan perubahan. Perubahan yang terkait dengan kehidupan berbangsa dan bernegara. Deklarasi Domain menjadi ikhtiar masyarakat untuk menentukan pemimpin yang mewujudkan perubahan.

Dia menambahkan dengan memperingati Hari Santri dan Sumpah Pemuda, Domain berikhtiar menjadi penggerak perubahan. "Ini ikhtiar pergerakan perubahan kebangkitan bangsa menuju toyyibatun warrobun ghofur," ucapnya.

Domain merupakan gabungan lebih dari 25 unsur komunitas di Jakarta Selatan seperti komunitas Pemuda Milenial dan Gen Z, komunitas kebudayaan, dan lainnya yang menyatakan dukungan terhadap pasangan Amin.
(jon)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1790 seconds (0.1#10.140)