4 Kapolsek Polda Metro Jaya yang Dimutasi ke Ditintelkam Polda Metro Jaya, Salah Satunya Masih Berpangkat AKP

Kamis, 24 Agustus 2023 - 14:32 WIB
loading...
4 Kapolsek Polda Metro...
Kapolda Metro Jaya Irjen Pol Karyoto melakukan mutasi sejumlah pejabat di wilayah hukum Polda Metro Jaya. Foto/Polda Metro Jaya
A A A
JAKARTA - Sejumlah pejabat Polri di wilayah hukum Polda Metro Jaya terkena mutasi yang dilakukan oleh Kapolda Irjen Pol Karyoto pada awal Agustus 2023.

Dilansir dari laman Humas Polri, mutasi yang menyasar 412 anggota tersebut tercantum dalam surat telegram ST/327/VIII/KEP./2023, ST/328/VIII/KEP./2023, dan ST/329/VIII/KEP./2023 tertanggal 11 Agustus 2023.

Dalam surat tentang pemberhentian dan pengangkatan tersebut terdapat 37 Kapolsek yang menerima jabatan baru. Empat di antaranya ditempatkan di Direktorat Intelijen Keamanan (Ditintelkam) Polda Metro Jaya.

4 Kapolsek yang Dimutasi ke Ditintelkam Polda Metro Jaya


1. Kompol Chaled Thayib


Kompol Chaled Thayib yang sebelumnya menjabat sebagai Kapolsek Cikarang dipindahkan untuk bertugas sebagai Kepala Unit 1 Sub Direktorat 6 Ditintelkam Polda Metro Jaya. Untuk jabatan Kapolsek Cikarang nantinya akan diisi oleh Kompol Rudy Wiransyah.



2. AKP Seala Syah Alam


AKP Seala Syah Alam yang sebelumnya bertugas sebagai Kapolsek Pagedangan, kini dimutasi ke Ditintelkam Polda Metro Jaya untuk mengisi posisi PS Kasiyanmin. Kedudukannya di Pagedangan nantinya akan diisi oleh AKP Daniel Dirgala.


3. Kompol Dodi Abdulrohim


Selanjutnya, ada Kompol Dodi Abdulrohim yang sebelumnya menjabat sebagai Kapolsek Palmerah dan kini dipindahtugaskan sebagai Kepala Unit 2 Sub Direktorat 4 Ditintelkam Polda Metro Jaya. Kedudukan Kapolsek Palmerah nantinya akan diemban oleh Kompol Slamet.


4. Kompol Muhammad Budiyono


Terakhir, ada nama Kapolsek Ciracas Kompol Muhammad Budiyono yang dipindahkan sebagai Kepala Unit 5 Sub Direktorat 2 Ditintelkam Polda Metro Jaya. Untuk jabatan Kapolsek Ciracas nantinya akan diemban oleh Kompol Agung Ardiansyah.
(okt)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1269 seconds (0.1#10.140)