Hujan Deras, Kemang Utara Terendam Banjir Satu Meter

Minggu, 19 Februari 2017 - 16:31 WIB
Hujan Deras, Kemang Utara Terendam Banjir Satu Meter
Hujan Deras, Kemang Utara Terendam Banjir Satu Meter
A A A
JAKARTA - Hujan deras yang mengguyur ibu kota Jakarta dan sekitarnya sejak Minggu dini hari tadi membuat beberapa kawasan di Jakarta terendam banjir. Seperti di ruas jalan di Kemang Utara IX, Kecamatan Mampang Prapatan, Jakarta Selatan, terendam banjir setinggi satu meter. Banjir ini juga diperparah dengan adanya luapan kali Mampang.

Banjir setinggi paha orang dewasa ini membuat jalan tersebut tidak bisa dilalui kendaraan. Arus lalu lintas dari Kemang Utara menuju Pancoran terputus. warga pun terpaksa mengalihkan arus lalu lintas di sekitaran lokasi yang terbebas dari genangan.

Selain di Kemang Utara, berdasarkan informasi yang lansir TMC Polda Metro Jaya, banjir juga terpantau di pintu keluar tol Pondok Kelapa arah Kali Malang. Akibatnya, lalu lintas sekitar menjadi macet total.

Banjir setinggi 30-40 cm juga terjadi di underpass Tol Cikunir (arah ke Kampung Rambutan). Bagi kendaraan sejenis sedan disarankan agar tidak melintas.

Badan Metereologi Klimatologi dan Geofisika (BMKG) sebelumnya sudah memperkirakan, cuaca di Jabodetabek pada hari ini, Minggu (18/2) siang akan diguyur hujan. Begitu halnya pada malam dan dinihari nanti masih hujan.
(pur)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.4123 seconds (0.1#10.140)