Jalan di Jakarta Selatan Lengang di Hari Pertama Puasa Ramadan 1444 Hijriah

Kamis, 23 Maret 2023 - 17:19 WIB
loading...
Jalan di Jakarta Selatan Lengang di Hari Pertama Puasa Ramadan 1444 Hijriah
Lalu lintas di Jakarta Selatan pada hari pertama puasa Ramadan 1444 Hijriah terpantau lengang, Kamis (23/3/2023). Foto: MPI/Ari Sandita Murti
A A A
JAKARTA - Lalu lintas di Jakarta Selatan pada hari pertama puasa Ramadan 1444 Hijriah terpantau lengang, Kamis (23/3/2023). Kondisi lalu lintas di Jakarta Selatan hari ini berbeda dari biasanya.

Berdasarkan pantauan MNC Portal Indonesia (MPI) sekitar pukul 16.30 WIB, di kawasan Jalan Warung Jati Barat menembus ke Jalan Mampang Prapatan dan Jalan Kemang Raya tampak sangat lengang arus lalu lintasnya. Suasana ini berbeda dari biasanya yang padat dan macet di dua kawasan jalan tersebut.

Jalan di Jakarta Selatan Lengang di Hari Pertama Puasa Ramadan 1444 Hijriah


Selain itu, di Jalan Pangeran Antasari dan Jalan RS Fatmawati Raya juga arus lalu lintas terpantau lengang. Tak ada titik-titik kemacetan atau penumpukan kendaraan selain di titik lampu merah.



Lengangnya jalanan Jakarta Selatan terjadi karena berbarengan dengan hari libur Nyepi dan cuti bersama. Alhasil, saat ini terpantau arus lalu lintas di kawasan Jakarta sepi dan lengang.

Bahkan, pedagang takjil yang biasanya banyak berjualan di pinggiran jalanan masih terpantau sepi. Hanya segelintir saja yang berjualan di sejumlah titik kawasan tersebut. Mereka juga tampak tak membuat arus lalu lintas terganggung.
(mhd)
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1263 seconds (0.1#10.140)