Loyalis Anies Bicara Lantang Soal Pipa Pertamina Melintang di Rumah Warga Dekat Depo Plumpang

Jum'at, 10 Maret 2023 - 09:27 WIB
loading...
Loyalis Anies Bicara Lantang Soal Pipa Pertamina Melintang di Rumah Warga Dekat Depo Plumpang
Loyalis Anies Baswedan, Geisz Chalifah angkat bicara soal pipa Pertamina melintang di rumah warga Kampung Tanah Merah, Koja, Jakarta Utara yang berada dekat Depo Plumpang. Foto: Dok SINDOnews
A A A
JAKARTA - Loyalis Anies Baswedan , Geisz Chalifah bicara lantang soal pipa Pertamina melintang di rumah warga Kampung Tanah Merah, Koja, Jakarta Utara yang berada dekat Depo Plumpang . Pipa Pertamina di permukiman warga itu viral di media sosial setelah kebakaran dahsyat Depo Pertamina Plumpang.

Mengenai IMB Kawasan di Tanah Merah sehingga muncul bangunan rumah warga di dalamnya terdapat pipa Pertamina justru Geisz menyalahkan jajaran Komisaris dan Direksi Pertamina.

"Komisaris dan Direksi Pertamina nggak bisa ngurus pekerjaannya. Itu tanggapan saya," kata Geisz, Kamis (9/3/2023).
Baca juga: Viral! Pipa Pertamina Melintang di Rumah Warga Tanah Merah Dekat Depo Plumpang

Menurut dia, langkah mantan Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan menerbitkan IMB kawasan sementara di Kampung Tanah Merah sudah tepat. "Karena pelayanan publik berupa listrik dan air bersih adalah pelayanan dasar dan itu tertuang dalam konstitusi yakni kesejahteraan bagi seluruh warga negara," ujarnya.

Dia menuturkan kebakaran dapat terjadi di mana saja baik di kilang maupun Depo Pertamina. Dia menegaskan tak ada hubungan kebakaran dengan IMB Kawasan.

"Pokok persoalan adalah kebakaran. Kebakaran terjadi di mana-mana. Di kilang maupun Depo Pertamina. Itu semua terbakar karena IMB? Atau korporasi yang tidak bisa kerja?" ucapnya.

Sebelumnya, Anies menerbitkan IMB Kawasan di Tanah Merah pada tahun 2021. IMB diterbitkan untuk satu RT dalam kawasan tersebut.

“IMB untuk satu kawasan bukan diberi per bangunan melainkan diberikan per RT. Satu RT dalam satu kawasan ini yang pertama kali di Indonesia. Ada IMB berbentuk kawasan,” ujar Anies di Tanah Merah, Rawa Badak Selatan, Koja, Jakarta Utara, pada 16 Oktober 2021.

Menurutnya, IMB Kawasan merupakan solusi Pemprov DKI terkait persoalan yang dihadapi masyarakat dalam mengakses perizinan bangunan.

Pipa Pertamina melintang di rumah warga Kampung Tanah Merah, Koja, Jakarta Utara viral lantaran diunggah Twitter @dinihrdianti. "Ternyata saat pipa dibangun pada 2015 kondisi sekitar masih tanah kosong dan beberapa tahun kemudian pipa sudah melintang di dalam rumah,” tulis @dinihrdianti.

Warganet ini menyoroti pemberian Izin Mendirikan Bangunan (IMB) Kawasan saat era kepemimpinan Anies Baswedan. Setelah tahun 2017 warga Tanah Merah mendapatkan IMB kemudian mereka membangun rumah di atas tanah milik Pertamina.

“Yang jadi masalah, kenapa warga Tanah Merah bisa membangun rumah di tanah Pertamina tanpa ada yang menyegel?” katanya.
(jon)
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1309 seconds (0.1#10.140)