Bukan Mobil, Pemkot Bekasi Baru Anggarkan untuk Pembelian Motor Listrik

Selasa, 10 Januari 2023 - 07:20 WIB
Plt Wali Kota Bekasi Tri Adhianto.Foto/MPI/Dok
BEKASI - Pemkot Bekasi belum berencana membeli mobil listrik sebagai kendaraan operasional dinas pada tahun 2023. Pengadaan kendaraan dinas pada 2023 ini baru akan menyasar kepada motor listrik .

“Kayaknya (tahun ini) sepeda motor listrik. Motor dulu, mobilnya belum,” ungkap Plt Wali Kota Bekasi Tri Adhianto, Selasa (10/1/2023).

Tri tidak merinci terkait jumlah dan kapan pengadaan motor listrik akan rampung. Hanya saja, dia memerintahkan jajarannya agar melakukan percepatan pengadaan.

“Namanya pengadaan barang dan jasa sudah harus di mulai dari awal tahun,” tuturnya.

Tri pun memerintahkan jajarannya untuk memberikan laporan terkait pengadaan motor listrik itu. Politisi PDIP itu pun meminta jajarannya untuk memberikan progres pengadaan dalam dua minggu ke depan.



“Saya minta laporannya dua minggu ke depan progresnya seperti apa,” ucapnya.
(hab)
tulis komentar anda
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More