Ibu dan Anak yang Hilang di Bogor Ternyata Bikin Skenario Pura-pura Diculik

Jum'at, 06 Januari 2023 - 15:12 WIB
Polisi bersama ibu yang bikin skenario penculikan di Kabupaten Bogor, Jumat (6/1/2023). Foto: Dok Polisi
BOGOR - Kasus ibu dan anak yang hilang di Kabupaten Bogor ternyata bikin skenario pura-pura diculik. Polisi memastikan keduanya bukan korban penculikan seperti informasi yang beredar.

"Bukan diculik melainkan berpura-pura diculik," kata Kapolres Bogor AKBP Iman Imanuddin, Jumat (6/1/2023).

Sang ibu berinisial Y telah merencanakan kehilangannya kepada suami sehingga membuat skenario menjadi korban penculikan. Motifnya karena Y memiliki utang tanpa sepengetahuan suami.



Baca juga: Dua Hari Hilang Diculik, Ibu dan Anak Ditemukan di Pinggir Jalan

"Mempergunakan uang Rp45 juta untuk membayar utang tanpa pengetahuan suaminya," ucapnya.

Saat ini, polisi masih menyelidiki lebih lanjut terhadap teman wanita berinisial T. Si T ini turut merencanakan skenario penculikan.

"Kami terus menyelidiki seorang rekan korban yang turut merencanakan skenario penculikan," kata Iman.

Sebelumnya, ibu dan anaknya, warga Babakan Madang, Kabupaten Bogor yang dikabarkan hilang 2 hari akhirnya ditemukan polisi. Keduanya ditemukan di wilayah Puncak, Kabupaten Bogor.

Kasus ini berawal dari laporan suami bahwa istri dan anaknya yang masih balita menghilang sejak Rabu 4 Januari 2023. Terakhir kali, istrinya itu pergi ke rumah orang tuanya dan tidak kunjung pulang.
(jon)
tulis komentar anda
Follow
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More