Tim SAR Lanjutkan Pencarian Bocah 14 Tahun Hanyut di Bogor

Senin, 31 Oktober 2022 - 10:54 WIB
Tim SAR kembali melanjutkan pencarian korban hanyut MD (14) di aliran Sungai Ciliwung, Bogor Timur, Kota Bogor. Foto/Istimewa/BPBD Kota Bogor
BOGOR - Tim SAR kembali melanjutkan pencarian korban hanyut MD (14) di aliran Sungai Ciliwung , Bogor Timur, Kota Bogor. Tim fokus melakukan pencarian di titik awal bocah tersebut dilaporkan hanyut.

Kepala Pelaksana BPBD Kota Bogor Teofilo Patrocinio Freitas mengatakan, pencarian kembali dilanjutkan dengan fokus pada titik awal korban dilaporkan hilang.

"Pencarian dilakukan secara visual dengan perahu karet," kata Teo kepada MNC Portal, Senin (31/10/2022). Tak itu saja, lanjut Teo, adapula tim yang melakukan penyelaman di titik-titik yang kemungkinan terdapat korban.



"Kita juga sudah pasang jaring, kita terus pantau. Untuk perluasan pencarian kita lihat kondisi dulu," ucapnya.

Sebelumnya, MD dilaporkan hanyut di aliran Sungai Ciliwung tepatnya Kelurahan Sukasari, Kecamatan Bogor Timur, Kota Bogor pada Minggu 30 Oktober 2022 sore.

Peristiwa itu terjadi sekira pukul 16.00 WIB. Awalnya, MD bersama tiga rekannya diketahui tengah berenang di kolam ikan di pinggir Sungai Ciliwung.

Lalu, MD mengajak teman-temannya berenang di aliran Sungai Ciliwung. Melihat kondisi air yang besar, teman-temannya sempat melarang, tetapi korban tetap meloncat ke dalam sungai tersebut.

Salah satu rekannya mencoba menolong meraih tangan MD namun terpeleset sehingga terlepas. MD pun hilang terbawa arus Sungai Ciliwung.
(hab)
tulis komentar anda
Follow
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More