Ketua DPW Parpol KIB Bertemu Bahas Kriteria Calon Gubernur DKI
Senin, 30 Mei 2022 - 20:55 WIB
JAKARTA - Tiga Dewan Pimpinan Wilayah (DPW) partai politik DKI Jakarta yang tergabung dalam Koalisi Indonesia Bersatu (KIB) mengadakan pertemuan di Graha Komando, Jatinegara, Jakarta Timur. Pertemuan ketiga partai yang diwakili masing-masing Ketua DPW ini salah satunya membahas kriterian calon Gubernur DKI Jakarta .
Ketua DPW PAN DKI Jakarta, Eko Hendro Purnomo mengatakan, KIB telah memiliki kriteria calon Gubernur DKI Jakarta. “Kalau bicara kriteria, calon Gubernur DKI harus memberikan kontribusi besar untuk umat. Sudah gitu saja,” kata Eko di Graha Komando, Jatinegara, Jakarta Timur, Senin (30/5/2022).
Adapun untuk nama calon Gubernur DKI, Eko menuturkan, akan dibahas pada pertemuan-pertemuan selanjutnya. Baca: Parpol Mulai Poles Cagub, Sinyal Pertarungan Pilgub DKI 2024 Bakal Sengit
"Nama-nama yang akan diusung akan sesuai dengan visi dan misi dari ketiga partai. Hal ini sebagaimana pertemuan yang ketiga partai ini yang juga dinilai sudah satu visi misi," tuturnya.
“Pasti ada, tapi nanti kita baru akan berikan, sekarang belum kita berikan bocoran, jadi bacanya dipirit-pirit (diirit-irit),” lanjut Eko.
Hal senada diungkapkan Ketua DPD Partai Golkar DKI Jakarta, Ahmed Zaki Iskandar. Menurutnya diskusi partai yang tergabung dalam KIB tidak akan berhenti.
“Kalau untuk Pilkada kan nanti akhir 2024, jadi pembicaraannya masih yang berikutnya, diskusinya tidak berhenti di sini,” ucap Zaki.
Ketua DPW PAN DKI Jakarta, Eko Hendro Purnomo mengatakan, KIB telah memiliki kriteria calon Gubernur DKI Jakarta. “Kalau bicara kriteria, calon Gubernur DKI harus memberikan kontribusi besar untuk umat. Sudah gitu saja,” kata Eko di Graha Komando, Jatinegara, Jakarta Timur, Senin (30/5/2022).
Adapun untuk nama calon Gubernur DKI, Eko menuturkan, akan dibahas pada pertemuan-pertemuan selanjutnya. Baca: Parpol Mulai Poles Cagub, Sinyal Pertarungan Pilgub DKI 2024 Bakal Sengit
"Nama-nama yang akan diusung akan sesuai dengan visi dan misi dari ketiga partai. Hal ini sebagaimana pertemuan yang ketiga partai ini yang juga dinilai sudah satu visi misi," tuturnya.
“Pasti ada, tapi nanti kita baru akan berikan, sekarang belum kita berikan bocoran, jadi bacanya dipirit-pirit (diirit-irit),” lanjut Eko.
Hal senada diungkapkan Ketua DPD Partai Golkar DKI Jakarta, Ahmed Zaki Iskandar. Menurutnya diskusi partai yang tergabung dalam KIB tidak akan berhenti.
“Kalau untuk Pilkada kan nanti akhir 2024, jadi pembicaraannya masih yang berikutnya, diskusinya tidak berhenti di sini,” ucap Zaki.
(hab)
tulis komentar anda