Bertemu Menteri Pembangunan Nasional Singapura, Anies Diskusi Soal Tata Kota
Kamis, 24 Maret 2022 - 06:43 WIB
JAKARTA - Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan bertemu dengan Menteri Pembangunan Nasional Singapura Mr. Desmond Lee.Pertemuan itu guna membahas soal tata kota dan pengembangan kota yang modern.
”Sebuah kehormatan bisa bertukar gagasan dengan Mr. Desmond Lee, Menteri Pembangunan Nasional Singapura,” tulis Anies dalam laman Instagram @aniesbaswedan dikutip, Kamis (24/3/2022).
Anies menyebut dalam pertemuan singkatnya itu dia berdiskusi perihal tata kota dan mengembangkan kota yang tangguh dan berkelanjutan.
”Akhirnya kami bisa bertatap muka langsung setelah terakhir kali bertemu secara virtual di World Cities Summit tahun lalu. Pertemuan kemarin singkat namun produktif, kami berdiskusi tentang tata kota dan bagaimana mengembangkan kota yang tangguh dan berkelanjutan dalam masa yang penuh tantangan ini,” ujarnya.
Anies terlihat memberikan cenderamata berupa majalah tentang Kota Jakarta 2020 sebuah kolaborasi melawan pandemi Covid-19. Ia berharap kunjungan tersebut memiliki kesan dan berdampak bagi Indonesia dan Singapura.
”Selamat datang di Jakarta, Mr. Lee. Semoga kunjungannya berkesan dan membawa manfaat bagi Indonesia dan Singapura,” tuturnya.
”Sebuah kehormatan bisa bertukar gagasan dengan Mr. Desmond Lee, Menteri Pembangunan Nasional Singapura,” tulis Anies dalam laman Instagram @aniesbaswedan dikutip, Kamis (24/3/2022).
Anies menyebut dalam pertemuan singkatnya itu dia berdiskusi perihal tata kota dan mengembangkan kota yang tangguh dan berkelanjutan.
”Akhirnya kami bisa bertatap muka langsung setelah terakhir kali bertemu secara virtual di World Cities Summit tahun lalu. Pertemuan kemarin singkat namun produktif, kami berdiskusi tentang tata kota dan bagaimana mengembangkan kota yang tangguh dan berkelanjutan dalam masa yang penuh tantangan ini,” ujarnya.
Anies terlihat memberikan cenderamata berupa majalah tentang Kota Jakarta 2020 sebuah kolaborasi melawan pandemi Covid-19. Ia berharap kunjungan tersebut memiliki kesan dan berdampak bagi Indonesia dan Singapura.
”Selamat datang di Jakarta, Mr. Lee. Semoga kunjungannya berkesan dan membawa manfaat bagi Indonesia dan Singapura,” tuturnya.
(ams)
tulis komentar anda