DKI Diguyur Hujan, Tiga Pintu Air di Jakarta Status Waspada

Minggu, 26 Desember 2021 - 05:06 WIB
Hujan dengan intensitas ringan hingga sedang mengguyur sejumlah daerah di Ibu Kota, akibatnya tiga pintu air di DKI mengalami kenaikan Tinggi Muka Air (TMA). Foto/SINDOnews
JAKARTA - Hujan dengan intensitas ringan hingga sedang mengguyur sejumlah daerah di Ibu Kota pada Minggu (26/12/2021), dini hari. Akibatnya, tiga pintu air di daerah Jakarta mengalami kenaikan Tinggi Muka Air (TMA) dari batas normal menjadi waspada.



Dari data yang dirilis Dinas SDA DKI Jakarta tersebut, Tinggi Muka Air (TMA) di Pintu Air Pasar Ikan berada pada ketinggian -217/182 cm. Sedangkan di Pintu Air Marina terpantau berada di angka 173/172 cm. Sementara di Sunter Hulu, berada di ketinggian 180 cm.

Dinas SDA DKI Jakarta juga melaporkan bahwa cuaca di lima wilayah Jakarta hingga saat ini masih ada yang gerimis. Masyarakat yang berada di sekitaran bantaran kali diminta agar waspada terhadap bencana banjir pada musim penghujan akhir tahun 2021.
(maf)
tulis komentar anda
Follow
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More