DKI Gelontorkan Dana Rp600 Miliar hingga Rp1 Triliun untuk Subsidi Pangan 1 Juta Warga

Rabu, 20 Oktober 2021 - 14:04 WIB
Wakil Gubernur DKI Jakarta Ahmad Riza Patria (Ariza).Foto/MPI/Dok
JAKARTA - Pemprov DKI Jakarta selama empat tahun terakhir ini berupaya memberikan subsidi pangan untuk 1 juta warga Ibu Kota. Anggaran yang digelontorkan pun mencapai Rp600 miliar hingga Rp1 triliun per tahun.

"Selama 4 tahun terakhir, Pemprov DKI Jakarta berupaya memberikan subsidi pangan dengan total penerima mencapai lebih dari 1 juta orang," tulis Wakil Gubernur DKI Jakarta Ahmad Riza Patria (Ariza) dalam akun Instagram @arizapatria dikutip pada Rabu (20/10/2021)

Diketahui anggaran yang dikeluarkan sekitar Rp600 miliar hingga Rp1 triliun per tahunnya. Harga pangan dalam program subsidi ini lebih murah. Dalam infograik yang diunggah @arizapatria diketahui harga telur ayam 1 kg seharga Rp 10.000.



Beras 5 kg seharga Rp30.000, ikan kembung 1 kg seharga Rp13.000, susu UHT 24 pak/karton seharga Rp30.000, daging sapi 1 kg seharga Rp35.000 dan ayam 1 ekor seharga Rp8.000.

Penerima manfaat subsidi pangan yaitu pemegang Kartu Jakarta Pintar (KJP) Plus, Penyedia Jasa Lain Perorangan (PJLP), penghuni rusun yang terhubung Bank DKI, lansia/penyandang disabilitas tidak mampu, pekerja/buruh ber-KTP daerah gaji maksimal 1,1 kali UMP, leader PKK tidak mampu, guru non-PNS/tenaga kependidikan PNS berpenghasilan 1,1 kali UMP.

Daftar online di https://antriankjp.pasarjaya.co.id atau offline silahkan hubungi Satuan Kerja Perangkat Daerah (SKPD). Pangan murah bersubsidi bisa dibeli lewat gerai Pasar Jaya yang tersebar di 36 Pasar di Jakarta.
(hab)
tulis komentar anda
Follow
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More