Diduga Gara-gara Pembakaran Sampah, Rumah dan Gudang di Cikarang Hangus Terbakar

Senin, 04 Oktober 2021 - 15:40 WIB
Kebakaran menghanguskan rumah dan gudang penyimpanan barang bekas milik Acim di Kampung Tembong Gunung, RT 12/08, Desa Sukamahi, Kecamatan Cikarang Pusat, Kabupaten Bekasi, Senin (4/10/2021).Foto/Istimewa/Damkar Kabupaten Bekasi
BEKASI - Kebakaran menghanguskan rumah dan gudang penyimpanan barang bekas milik Acim di Kampung Tembong Gunung, RT 12/08, Desa Sukamahi, Kecamatan Cikarang Pusat, Kabupaten Bekasi , Senin (4/10/2021). Diduga api berasal dari pembakaran sampah.

Beruntungnya dalam peristiwa itu tidak sampai memakan korban jiwa. Kobaran api dari peristiwa kebakaran itu kali pertama diketahui oleh warga setempat sekitar pukul 06.30 WIB dan membuat panik warga sekitar.

Saat itu, api cepat membesar sehingga pemilik rumah dan gudang tidak sempat menyelamatkan barang-barangnya.”Yang kebakar rumah sama gudang (penyimpanan barang bekas),” kata Milah (35) salah seorang warga setempat pada Senin (4/10/2021).



Laporan adanya kebakaran rumah dan gudang akhirnya sampai ke petugas Pemadam Kebakaran (Damkar) setempat. Selanjutnya, dua unit mobil damkar dikerahkan untuk menjinakkan si jago merah.

Belum diketahui total kerugian akibat peristiwa tersebut. Namun dari perabotan rumah dan gudang yang terbakar, kerugian diperkirakan bisa menyentuh puluhan juta rupiah.”Belum tau penyebabnya. Info sementara api berasal dari tabunan (pembakaran sampah,” ujar Milah.

Kepala Dinas Pemadam Kebakaran Kabupaten Bekasi, Hasan Basri membenarkan peristiwa kebakaran tersebut. Menurut dia, api berhasil dipadamkan dengan cepat.”Untuk kerugian masih diinventarisir, tidak ada korban jiwa, kondisi sudah padam,” tegasnya.
(hab)
tulis komentar anda
Follow
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More