PKB Optimistis Warga Jakarta Bisa Beradaptasi dengan Pandemi COVID-19

Sabtu, 21 Agustus 2021 - 18:42 WIB
Ketua DPW PKB DKI Jakarta, Hasbiallah Ilyas percaya warga DKI Jakarta dapat hidup berdampingan dan beradaptasi dengan pandemi COVID-19. Foto/SINDOnews
JAKARTA - Ketua DPW PKB DKI Jakarta, Hasbiallah Ilyas percaya warga DKI Jakarta dapat hidup berdampingan dan beradaptasi dengan pandemi COVID-19. Hal itu diungkapnya saat melihat langsung pemberian vaksin dosis kedua bertajuk Vaksin Indonesia Bangkit di Kantor DPW PKB Jakarta di Jalan Perintis Kemerdekaan, Jakarta Timur, Minggu (21/8/2021).

“Hampir dua tahun kita berhadapan pada situasi yang tidak diinginkan, menghadapi COVID-19. Saya optimis dan percaya khususnya warga Jakarta sudah bisa berdaptasi dengan kondisi ini, tidak ada pilihan lain selain penerapan prokes dan taat himbauan pemerintah,” ujar Hasbiallah. Baca juga: Catat, Begini Cara Dapat Informasi Valid Seputar Covid-19

Hanya yang menjadi persoalan hari ini adalah banyaknya pesan hoaks bersebaran terkait covid yang bisa merusak kerja keras pemerintah melawan pandemi. “Jika masih ada yang tidak percaya adanya COVID-19, itu lebih karena paparan pesan hoaks,” tegas Hasbi.



Sebagai partai yang sudah modern, diakui Hasbi, PKB Jakarta juga melakukan counter pesan hoaks melalui kerja-kerja sosial media. “Kita punya tim media yang ikut melakukan publisitas, imbauan prokes dan ajakan kepada masyarakat Jakarta agar taat pemerintah soal COVID-19 ini,” katanya.

Selain kerja media, PKB Jakarta ungkap Hasbi sepanjang COVID-19 melanda terus melakukan politik kehadiran, pengabdian kepada masyarakat sebagaimana amanah Ketua Umum DPP PKB Gus Muhaimin. “PKB Jakarta hadir memberi bantuan obatan, sembako, pendampingan terhadap pasien isoman dan juga vaksinasi,” kata Kyai Hasbi yang juga Ketua Fraksi PKB DPRD DKI Jakarta.

Terkait kegiatan vaksin yang digelar 21-22 Agustus itu, Mila P D Malik, salah satu pengurus DPW PKB DKI Jakarta menambahkan Program Vaksin Indonesia Bangkit yang dilakukan PKB bagian dari kontribusi PKB kepada masyarakat Jakarta. “Ini bagian dari ikhtiar PKB membantu percepatan vaksin khususnya di Jakarta agar Herd Imunity terbangun,” kata Mila.

Senada dengan itu, Sekretaris Wilayah Ahmad Fauzi mengatakan Semakin banyak warga Jakarta yang sudah tervaksin secara lengkap diharapkan adanya penurunan risiko kematian pada pasien COVID-19. “Kita percaya pada ikhtiar medis, bahwa vaksin meningkatkan imunitas juga resiko terparah, kematian pada korban positif COVID-19,” tandasnya di sela acara vaksin yang sebelumnya digelar di DPP PKB itu.

Capaian vaksin terhadap warga yang sesuai target pemerintah juga diharapkan Fauzi adanya kelonggaran dalam aktivitas di kalangan masyarakat. “Semoga saja setelah vaksin mencapai target, ada kelonggaran aktvitas ekonomi bisa kembali normal, masyarakat bisa mencari makan. Kelamaan PPKM juga risiko ekonominya semakin berat,” tutup Fauzi.
(kri)
tulis komentar anda
Follow
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More