Sejumlah Penumpang Kapal Laut Ditemukan Positif Covid-19 dari 3 Pelabuhan di Jakarta

Senin, 24 Mei 2021 - 22:10 WIB
Polres Pelabuhan Tanjung Priok melaksanakan swab antigen kepada pemudik di pelabuhan. Foto: SINDOnews/Yohannes Tobing
JAKARTA - Polres Pelabuhan Tanjung Priok masih terus melaksanakan tes swab antigen kepada pemudik di sejumlah pelabuhan yang ada di wilayah DKI Jakarta.

Kapolres Pelabuhan Tanjung Priok AKBP Putu Kholis Aryana mengatakan, dalam kegiatan selama beberapa hari ini pihaknya telah melakukan swab terhadap seribuan pemudik.





"Sudah ada sekitar 1.000 warga yang diberi pelayanan swab antigen gratis di tiga pelabuhan baik, di Tanjung Priok, Kali Adem, dan Muare Angke," uajr Kholis saat dikonfirmasi, Senin (24/5/2021).

Kholis mengungkapkan, berdasarkan dari hasil swab antigen yang dilakukan tersebut, terdapat lima orang pemudik yang dinyatakan positif Covid-19.

"Dalam pemeriksaan yang dilakukan, diantaranya ada lima kasus yang kami dapati. Satu di Kaliadem, tiga di Muara Angke dan satu di Tanjung Priok," kata Kholis.



"Dari kelima warga yang positif Covid-19, kami bawa ke beberapa tempat isolasi. Dua warga di Wisma Atlet Kemayoran, dua warga di Hotel Mercure Batavia, dan satu warga di Rumah Sakit Pluit," sambungnya.

Menurut Kholism untuk menekan kasus Covid-19, jajaran Polres Pelabuhan Tanjung Priok masih akan terus melakukan kegiatan swab antigen dan sosialisasi kepada warga maupun pemudik yang kembali.

"Jadi upaya kami untuk menekan angka Covid-19. Kami saat ini bukan saja melakukan swab tes, tapi kami juga terus menggencarkan 3T kepada warga dan juga penumpang kapal," pungkasnya.
(thm)
tulis komentar anda
Follow
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More