Pemadaman Kebakaran di Pasar Minggu Terkendala Bara Api dan Asap

Selasa, 13 April 2021 - 00:05 WIB
Petugas pemadam kebakaran berupaya memadamkan api digedung Pasar Minggu Jakarta Selatan yang dilalap si jago merah, Senin (12/4/2021) malam. Foto/Carlos Roy Fajarta
JAKARTA - Petugas pemadam kebakaran menyebut pemadaman kebakaran gedung lima lantai Pasar Inpres Pasar Minggu, Jakarta Selatan mengalami kendala.

Kepala Suku Dinas Penanggulangan Kebakaran dan Penyelamatan (Gulkarmat) Kota Jakarta Selatan, Herbert Flider Lumban Gaol mengatakan kendala yang paling utama disebabkan dari bara api yang sewaktu-waktu menyala kembali.

"Kesulitan kita memadamkan dari bawah, sedangkan bara api dan asap masih mudah ditemui di lantai atas. Jadi petugas kami melakukan penyisiran terhadap lokasi bara api," ujar Herbert Flider, Senin (12/4/2021) malam di lokasi kebakaran kepada awak jurnalis.

Ia menyebutkan sampai saat ini pihaknya belum bisa menaksir potensi kerugian maupun penyebab kebakaran, selain itu belum diketahui ada korban jiwa akibat kebakaran tersebut. "Sampai sekarang belum ada korban jiwa, semoga tidak ada hingga nanti proses pendinginan," tambah Herbert Flider.
(cip)
tulis komentar anda
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More