Plt Kepala Dinas Parekraf DKI Ditusuk Orang Tak Dikenal di Kantornya
Rabu, 10 Februari 2021 - 16:35 WIB
JAKARTA - Plt Kepala Dinas Parekraf DKI Jakarta , Gumilar Ekalaya ditusuk oleh seseorang di kantornya Kantor Dinas Pariwisata DKI, Mampang, Jakarta Selatan pada Rabu (10/2/2021) ini. Adapun pelaku berinisial RH telah ditangkap polisi dan diperiksa lebih lanjut.
"Iyah Plt Kepala Dinas Parekraf DKI ditusuk," ungkap Kapolres Jakarta Selatan, Kombes Azis Adriansyah pada wartawan, Rabu (10/2/2021). Menurutnya, peristiwa berawal saat pelaku datang ke kantor korban dengan tujuan berbicara kepada PLT Dinas Pariwisata tersebut.
Pada saat bertemu dengan Plt Kantor Dinas Pariwisata di lantai 2, pelaku mengeluarkan pisau yang di bawa di dalam tasnya itu. "Pelaku menusuk Plt Kepala Dinas Pariwisata di bagaian paha atas. Setelah menusuk korban 1, pelaku langsung turun dengan maksud kabur," tuturnya.
Namun, lanjut dia, saat sampai di bawah, sekuriti di gedung melihat pelaku membawa pisau dan langsung menghalaunya. Hanya saja, pelaku malah menusuk sekurity tersebut di bagian dada atas sebelah kiri dan mengalami luka.
"Selanjutnya, datang sekuriti lainya membantu dan menghubungi petugas kepolisian dan pelaku berhasil ditangkap," ucapnya.
"Iyah Plt Kepala Dinas Parekraf DKI ditusuk," ungkap Kapolres Jakarta Selatan, Kombes Azis Adriansyah pada wartawan, Rabu (10/2/2021). Menurutnya, peristiwa berawal saat pelaku datang ke kantor korban dengan tujuan berbicara kepada PLT Dinas Pariwisata tersebut.
Pada saat bertemu dengan Plt Kantor Dinas Pariwisata di lantai 2, pelaku mengeluarkan pisau yang di bawa di dalam tasnya itu. "Pelaku menusuk Plt Kepala Dinas Pariwisata di bagaian paha atas. Setelah menusuk korban 1, pelaku langsung turun dengan maksud kabur," tuturnya.
Namun, lanjut dia, saat sampai di bawah, sekuriti di gedung melihat pelaku membawa pisau dan langsung menghalaunya. Hanya saja, pelaku malah menusuk sekurity tersebut di bagian dada atas sebelah kiri dan mengalami luka.
Baca Juga
"Selanjutnya, datang sekuriti lainya membantu dan menghubungi petugas kepolisian dan pelaku berhasil ditangkap," ucapnya.
(hab)
tulis komentar anda