Anies Positif Covid-19, Begini Pesan sang Gubernur untuk Birokrat DKI Jakarta
Selasa, 01 Desember 2020 - 11:28 WIB
JAKARTA - Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan berpesan kepada jajarannya memberikan pelayanan publik dengan baik untuk masyarakat kendati dirinya terkonfirmasi positif Covid-19 .
"Saya berpesan pada semua, terus bekerja dengan giat, semua pelayanan harus berjalan dengan amat baik dan jangan sampai ada layanan publik terganggu," ujar Anies melalui keterangan tertulis, Selasa (1/12/2020).
Anies juga berpesan agar birokrat DKI Jakarta tetap mengutamakan kesehatannya agar terhindar dari penularan virus corona. "Selamat bertugas, semoga kita semua terus dan tetap diberi kesehatan oleh Allah SWT," tuturnya. (Baca: Positif Covid-19, Anies Baswedan Isolasi Mandiri Jauh dari Keluarga)
Sekadar informasi, Gubernur DKI Jakarta Anies Rasyid Baswedan terkonfirmasi positif corona menyusul Wakil Gubernur Ahmad Riza Patria. Kini keduanya menjalani isolasi mandiri 14 hari.
https://video.sindonews.com/play/6820/gubernur-dki-anies-baswedan-terkonfirmasi-positif-covid-19
"Saya berpesan pada semua, terus bekerja dengan giat, semua pelayanan harus berjalan dengan amat baik dan jangan sampai ada layanan publik terganggu," ujar Anies melalui keterangan tertulis, Selasa (1/12/2020).
Anies juga berpesan agar birokrat DKI Jakarta tetap mengutamakan kesehatannya agar terhindar dari penularan virus corona. "Selamat bertugas, semoga kita semua terus dan tetap diberi kesehatan oleh Allah SWT," tuturnya. (Baca: Positif Covid-19, Anies Baswedan Isolasi Mandiri Jauh dari Keluarga)
Sekadar informasi, Gubernur DKI Jakarta Anies Rasyid Baswedan terkonfirmasi positif corona menyusul Wakil Gubernur Ahmad Riza Patria. Kini keduanya menjalani isolasi mandiri 14 hari.
https://video.sindonews.com/play/6820/gubernur-dki-anies-baswedan-terkonfirmasi-positif-covid-19
(hab)
tulis komentar anda