Musim Hujan, Volume Sampah di Cengkareng Drain Naik 15 Kali Lipat

Senin, 05 Oktober 2020 - 15:12 WIB
Dua alat berat membersihkan sampah yang berada di Cengkareng Drain, Jakarta Barat.Foto/SINDOnews/Yan Yusuf
JAKARTA - Volume sampah di sejumlah kali di Jakarta Barat mengalami peningkatan 15 kali lipat dibandingkan dengan musim kemarau. Peningkatan volume sampah ini diyakini akibat hujan deras yang mengguyur Ibu Kota pada Minggu, 5 Oktober 2020 malam.

Pantauan SINDOnews pada Senin (5/10/2020) di Cengkareng Drain, Cengkareng, Jakarta Barat, robot jaring sampah beroperasi sejak pagi, di samping robot tampak sejumlah truk mengantre mengangkut sejumlah sampah. Cengkareng drain sendiri menjadi muara tiga kali, yakni Kali Mookevart, Kali Angke, dan Kali Pesanggarahan.

Kondisi jauh lebih buruk terjadi di Banjir Kanal Barat, dekat Season City, Tambora, Jakarta Barat. Gundukan sampah terlihat di kawasan itu, menggunakan pelampung, sampah kemudian sengaja di halau sebelum masuk laut. Petugas Kebersihan UPK Badan Air, Endriyanto mengatakan, semenjak musim hujan, sampah di sini mengalami peningkatan hingga 15 kali lipat.



Untuk mengakut sampah dua alat berat disediakan di kawasan itu melakukan pengakutan bergantian. “Sejauh ini sudah keangkut mencapai 63 m3,” kata Endriyanto, Jumat (5/10/2020) siang. (Baca: Kali dan Saluran Air Sempit Jadi Penyebab Genangan di Jakarta)

Untuk mempercepat pengangkutan, 10 petugas termasuk dua operator alat berat bekerja mengangkut sampah ke tiga unit truk truk besar. “Sampah sudah terangkut menuju ke TPST Bantar Gebang, kegiatan masih berlangsung dan volume sampah masih akan bertambah lagi yang diangkut oleh kendaraan truck bantuan dari kecamatan lain,” ujarnya.

Endriyanto menjelaskan sampah yang menggunung di sana merupakan hal yang normal dan biasa terjadi saat penghujan. Namun bila dibandingkan dengan musim kemarau, peningkatan disana mencapai 15 kali lipat dari hari biasanya.“Sampah sendiri didominasi Kantong plastik, Batang bambu, kayu, kasur, sofa, dan masih banyak yang lainnya,” ucapnya.
(hab)
tulis komentar anda
Follow
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More