Mobil Mewah Terbakar di Tol Dalam Kota KM 1.200, Lalu Lintas Tersendat

Rabu, 02 September 2020 - 10:54 WIB
Satu unit mobil mewah terbakar di ruas Tol Dalam Kota Kilometer 1.200 arah Cawang, Jakarta Timur, Rabu (2/9/2020) pagi. SINDOnews/Okto Rizki Alpino
JAKARTA - Satu unit mobil mewah terbakar di ruas Tol Dalam Kota Kilometer 1.200 arah Cawang, Jakarta Timur, Rabu (2/9/2020) pagi. Kebakaran diduga dipicu hubungan pendek arus listrik atau korsleting.

Jack, pemilik mobil mengatakan, sejak memasuki Tol Dalam Kota mobil yang dikemudikannya sudah mengalami keanehan. "Saya menepikan mobil di kilometer 1.200 kemudian muncul api dari bagian bawah mobil," katanya di lokasi, Selasa (2/9/2020). (Baca juga; Mobil Xenia Putih Terbakar di Jalan Tol Arah Tanjung Priok )



Dengan cepat api melalap seluruh bagian mobil. Petugas Kepolisian yang datang ke lokasi langsung bereaksi cepat memadamkan kobaran api menggunakan alat pemadam ringan. Pantauan di lokasi, akibat insiden tersebut membuat ruas jalan Tol Dalam Kota dari dan menuju Cawang sempat ditutup. (Baca juga; Sebuah Mobil Terbakar di Tol JORR Arah Cakung )

Sementara itu, Dirlantas Polda Metro Jaya, Kombes Pol Sambodo Purnomo mengatakan, akibat kebakaran itu ruas jalan Tol Cikampek sedikit tersendat, namun tidak mengganggu lalu lintas kendaraan. "Saat ini sudah kemacetan sudah bisa teratasi. Kebakaran ini tidak mengganggu aktivitas lalu lintas di ruas Tol Dalam Kota," ujarnya.
(wib)
tulis komentar anda
Follow
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More