Suswono Berencana Beri PSO ke Jakpro agar JIS Jadi Kandang Persija
Rabu, 13 November 2024 - 09:33 WIB
"Nah tadi kan prinsip keadilan tadi yang dalam konteks membangun Jakarta ini, prinsip RIDO ke depan kan adalah adil. Nah ini kita bagaimana supaya Persija ini menjadi kebanggaan lagi untuk kita. Nah maka kita akan dahulukan apa? Akses ke JIS-nya dulu nih. Memungkinkan nggak itu bisa segera dipercepat, supaya dimungkinkan untuk itu," ucap Suswono.
Kemudian, ia mencari cara agar Persija tak dikenakan biaya dalam memakai JIS. Suswono pun menyayangkan klub Persija tak bisa memakai JIS.
"Oleh karena itu tentu kami akan memberikan semacam PSO pada BUMD supaya ada subsidi untuk Persija. Sehingga Persija akan bisa main di JIS. karena memang ada gagasan juga kan kalau mau bangun-bangun stadion baru misalnya," ucap Suswono.
"Tapi yang lebih utama kira-kira bagaimana memanfaatkan JIS ini. Nanti kita bicarakan dengan Jakmania misalnya bagaimana yang terbaik? Apakah dengan subsidi? Sehingga bisa kemudian artinya Persija tidak rugi ketika menyelenggarakan pertandingan ini," tegas Suswono.
Menurutnya, JIS akan digunakan sesuai peruntukannya bila diberi PSO dari pemda. Dengan begitu, ia meyakini, intensitas pemakaian JIS untuk konser akan berkurang sehingga bisa digunakan Persija.
"Supaya mengurangi konser-konser tadi, sehingga Persija bisa banyak kesempatan main di sana, makanya BUMD ini kita berikan yang namanya Public Service Obligation (PSO). Kita backup dari anggaran APBD agar mengurangi. Kan sekali-kali untuk konser oke lah, nggak masalah. Tapi jangan sampai mengganggu latihan Persija," kata Suswono.
Lihat Juga: Catatan Blusukan Ridwan Kamil di Jakarta: Dikerubungi Emak-emak, Gendong Warga, hingga Dolan Gang Sempit
(abd)
tulis komentar anda