Siswa di 13 Sekolah Jakarta Barat Diajak Memahami Pajak Lewat Cara Menarik

Kamis, 08 Agustus 2024 - 12:23 WIB
Pajak Bertutur 2024 digelar Kantor Wilayah (Kanwil) DJP Jakarta Barat dan unit vertikal KPP di wilayah Jakarta Barat secara serentak di 13 sekolah yang tersebar setiap kecamatan. Foto/Istimewa
JAKARTA - Para siswa di 13 sekolah wilayah Jakarta Barat diajak memahami pajak dengan cara yang lebih menarik melalui permainan-permainan dalam kegiatan Pajak Bertutur 2024. Salah satunya adalah membuat pantun dengan tema pajak.

Zahara Amelia Putri, salah satu siswa kelas X SMAN 78 Jakarta, membacakan pantunnya:

Di kebun bunga tumbuh melati,



Harumnya wangi semerbak mewangi,

Bayarlah pajak dengan hati,

Demi negeri makmur dan bersemi.



Kegiatan Pajak Bertutur 2024 itu digelar Kantor Wilayah (Kanwil) DJP Jakarta Barat dan unit vertikal KPP di wilayah Jakarta Barat secara serentak di 13 sekolah yang tersebar setiap kecamatan. Kegiatan itu digelar dalam rangka mengampanyekan Program Inklusi Kesadaran Pajak dalam pendidikan sekaligus peringatan HUT ke-79 RI.

Halaman :
tulis komentar anda
Follow
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More