3 Wakapolda Metro Jaya Era Gubernur DKI Anies Baswedan, Salah Satunya Berpangkat Komjen

Rabu, 19 Juni 2024 - 20:14 WIB
Terdapat 3 Wakapolda Metro Jaya di era Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan periode 2017 hingga 2022, salah satunya Komjen Pol Purwadi Arianto yang saat ini menjabat Kalemdiklat Polri. Foto: Dok SINDOnews
JAKARTA - Terdapat 3 Wakapolda Metro Jaya yang bekerja sama di era Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan periode 2017 hingga 2022. Salah satu dari mereka sukses menyandang pangkat Komjen Pol atau jenderal bintang 3.

Diketahui, Anies terpilih sebagai Gubernur DKI Jakarta tahun 2017 lalu dilantik menjadi Gubernur pada 16 Oktober. Masa jabatannya sebagai Gubernur Jakarta berakhir 16 Oktober 2022. Setelah itu, Anies maju menjadi Calon Presiden pada Pilpres 2024 lalu.





Kembali ke Wakapolda Metro Jaya. Posisi ini diduduki Perwira Tinggi (Pati) Polri bintang 1 atau Brigjen Pol. Wakapolda membantu Kapolda Metro Jaya dalam melaksanakan kewajibannya dan memimpin Polda dalam hal Kapolda berhalangan sesuai dengan batas kewenangannya.

3 Wakapolda Metro Jaya Era Gubernur DKI Anies Baswedan

1. Irjen Pol Hendro Pandowo

Hendro menjabat Wakapolda Metro Jaya sejak tahun 2020 hingga 2023. Hendro lahir pada 12 Januari 1969 di Kepanjen, Malang, Jawa Timur.

Sejak 16 April 2023 atau setelah mengakhiri tugas sebagai Wakapolda Metro Jaya, Hendro didapuk menjadi Staf Ahli Sosial Budaya Kapolri.

Sepanjang kariernya di kepolisian, lulusan Akpol 1991 ini pernah menjabat Kapolres Metro Jakarta Pusat tahun 2014, Analis Kebijakan Madya Bidang Pidum Bareskrim Polri tahun 2016, dan Karoprovos Divpropam Polri tahun 2018.

2. Irjen Pol Wahyu Hadiningrat

Wahyu lahir pada 4 Juni 1970 di Bandung, Jawa Barat. Jabatan Wakapolda Metro Jaya diembannya pada tahun 2018 hingga 2020.

Setelah itu, lulusan Akpol 1992 ini diangkat menjadi Wakabareskrim Polri tahun 2020 sekaligus naik pangkat menjadi Irjen Pol. Kini, dia menjabat Asisten Perencanaan dan Anggaran Kapolri.
Halaman :
tulis komentar anda
Follow
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More