16 Tahanan Polsek Tanah Abang Kabur, Begini Kronologinya

Senin, 19 Februari 2024 - 16:11 WIB
16 Tahanan Polsek Tanah Abang kabur. Ilustrasi/Istimewa
JAKARTA - Sebanyak 16 tahanan Polsek Tanah Abang , Jakarta Pusat melarikan diri dari Rutan Polsek Tanah Abang. Belasan tahanan itu kabur pada Senin (19/2/2024) dini hari.

Kabar ini dibenarkan Kapolres Metro Jakarta Pusat Kombes Susatyo Purnomo Condro. Dari 16 tahanan yang kabur, polisi sudah berhasil mengamankan kembali dua di antaranya.

"Polres Metro Jakarta Pusat berhasil mengamankan 2 (dua) orang dari 16 (enam belas) tahanan yang melarikan diri. Saat ini masih proses pengejaran terhadap 14 (empat belas) orang tahanan lainnya yang lolos dari ruang sel tahanan Polsek Tanah Abang," kata Susatyo saat dikonfirmasi MNC Portal Indonesia, Senin (19/2/2024).





Susatyo menjelaskan, tahanan kabur pada pukul 02.40 WIB. Saat itu warga melihat sejumlah orang yang berlarian. "Polsek melakukan pengecekan ruang tahanan dan didapati satu ruang sel ventilasinya terbuka. Kemudian jaga tahanan melakukan pengecekan ke sisi belakang sel ditemukan ikatan kain sajadah terjuntai sampai bawah dari teralis besi yang dipotong," jelas Susatyo.

Polres Metro Jakarta Pusat langsung menerjunkan tim untuk menginvestigasi kaburnya tahanan ini. Susatyo pun meminta agar warga yang mengetahui keberadaan tahanan bisa melaporkan ke pihak kepolisian.
(zik)
tulis komentar anda
Follow
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More