Caleg Perindo Rere Tati Blusukan Sosialisasi Ganjar-Mahfud di Mampang Depok

Rabu, 27 Desember 2023 - 19:22 WIB
Caleg DPRD Kota Depok Dapil I Pancoran Mas dari Partai Perindo, Rere Tati Sri Hardina menyosialisasikan pasangan Ganjar-Mahfud secara door to door kepada warga di Mampang, Pancoran Mas, Depok, Jawa Barat, Rabu (27/12/2023) sore. FOTO/MPI/REFI SANDI
JAKARTA - Caleg DPRD Kota Depok Dapil I Pancoran Mas dari Partai Perindo , Rere Tati Sri Hardina blusukan menyosialisasikan pasangan capres-cawapres nomor urut 3 Ganjar Pranowo dan Mahfud MD secara door to door kepada warga di tiga RT RW 14, Mampang, Pancoran Mas, Depok, Jawa Barat, Rabu (27/12/2023) sore. Dalam blusukan itu, Rere juga membagikan alat peraga kampanye (APK) berupa kalender stiker dan lainnya.

Pantauan MNC Portal Indonesia di lokasi, Rere yang maju dari Perindo, partai yang dikenal modern dan peduli rakyat kecil itu mengedukasi masyarakat tentang tata cara mencoblos pada hari pemilihan 14 Februari 2024. Ia lalu blusukan door to door membagikan APK dan sosialisasi Ganjar-Mahfud di bawah hujan gerimis.

"Kegiatan hari ini kembali melakukan sosialisasi Partai Perindo dan Ganjar-Mahfud MD di RW 14 RT 5 RT 2 RT 3, Mampang, Pancoran Mas," kata Rere usai blusukan.



Rere menyosialisasikan Ganjar-Mahfud MD yang diusung Partai Perindo di bawah kepemimpinan Hary Tanoesoedibjo. Ia mengungkap antusias dan kesamaan pilihan capres-cawapres dengan masyarakat.

"Kita juga menyosialisasikan capres-cawapres, karena kita Perindo mengusung Ganjar-Mahfud, maka kita sosialisasikan. Antusias warga sangat senang karena sama pilihannya dan banyak yang memilih," ujarnya.

Rere turut menyerap aspirasi warga Mampang mulai dari janji yang tidak terealisasi hingga keluhan susah mendapat Kartu Indonesia Pintar (KIP) dan Kartu Indonesia Sehat (KIS).

"Keluhan banyak ya, terutama tadi door to door, kita melihat ada janji yang tidak terealisasi dan adanya jalan yang tergenang, jalur listrik yang masih tak beraturan, KIP-KIS mereka mengeluh susah mendapat itu," katanya.

(abd)
tulis komentar anda
Follow
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More