Asyik! Pengguna Kereta Cepat Jakarta-Bandung Nikmati Kuliner Nusantara di Stasiun Halim
Selasa, 14 November 2023 - 21:33 WIB
JAKARTA - Pengguna kereta cepat Jakarta-Bandung atau Whoosh bisa menikmati kuliner khas Nusantara di selasar Skybridge Stasiun Kereta Cepat Halim Perdanakusuma, Jakarta Timur. Terdapat bazar kuliner di stasiun tersebut.
Bazar kuliner yang digelar sejak 6 November 2023 hingga 5 Februari 2024 ini merupakan kerja sama antara PT Kereta Cepat Indonesia China (KCIC), Teh Pucuk Harum, dan PT Sarinah.
Bazar ini menghadirkan spot lokasi beristirahat sejenak bagi pengguna moda transportasi massal seraya menikmati suguhan beragam kuliner Nusantara di Jembatan Integrasi LRT Kereta Cepat Jakarta-Bandung.
Bazar di Stasiun Halim juga sebagai upaya mendukung pertumbuhan UMKM Indonesia khususnya di bidang kuliner.
Diketahui, sejak resmi dibuka dan mulai beroperasi pada September 2023, Kereta Cepat Whoosh mendapat antusiasme yang luar biasa dari masyarakat. Antusiasme ini tentunya berdampak pada UMKM sekitar Stasiun Kereta Cepat Whoosh.
Hadir dalam pembukaan bazar kuliner tersebut National Sales & Marketing Promotion Head PT Tirta Fresindo Jaya, Mayora Group Dolphin Siregar, Direktur Project Management & Business Development PT Kereta Cepat Indonesia China (KCIC) Allan Tandiono, serta VP Business Development & Partnership PT Sarinah Dias Adi Dharma.
General Manager Corporate Secretary KCIC Eva Chairunisa mengatakan, bazar kuliner di Skybridge Stasiun Kereta Cepat Whoosh dapat menyuguhkan sesuatu yang berbeda bagi para pengguna kereta cepat berupa fasilitas pendukung yang bisa dinikmati langsung.
“Kami berharap bazar kuliner ini memberikan dampak positif bagi UMKM kuliner yang terlibat dan tidak lupa kami juga mengucapkan terima kasih kepada para pihak yang telah terlibat pada acara ini," ujarnya, Selasa (14/11/2023).
Bazar kuliner yang digelar sejak 6 November 2023 hingga 5 Februari 2024 ini merupakan kerja sama antara PT Kereta Cepat Indonesia China (KCIC), Teh Pucuk Harum, dan PT Sarinah.
Bazar ini menghadirkan spot lokasi beristirahat sejenak bagi pengguna moda transportasi massal seraya menikmati suguhan beragam kuliner Nusantara di Jembatan Integrasi LRT Kereta Cepat Jakarta-Bandung.
Bazar di Stasiun Halim juga sebagai upaya mendukung pertumbuhan UMKM Indonesia khususnya di bidang kuliner.
Diketahui, sejak resmi dibuka dan mulai beroperasi pada September 2023, Kereta Cepat Whoosh mendapat antusiasme yang luar biasa dari masyarakat. Antusiasme ini tentunya berdampak pada UMKM sekitar Stasiun Kereta Cepat Whoosh.
Hadir dalam pembukaan bazar kuliner tersebut National Sales & Marketing Promotion Head PT Tirta Fresindo Jaya, Mayora Group Dolphin Siregar, Direktur Project Management & Business Development PT Kereta Cepat Indonesia China (KCIC) Allan Tandiono, serta VP Business Development & Partnership PT Sarinah Dias Adi Dharma.
General Manager Corporate Secretary KCIC Eva Chairunisa mengatakan, bazar kuliner di Skybridge Stasiun Kereta Cepat Whoosh dapat menyuguhkan sesuatu yang berbeda bagi para pengguna kereta cepat berupa fasilitas pendukung yang bisa dinikmati langsung.
“Kami berharap bazar kuliner ini memberikan dampak positif bagi UMKM kuliner yang terlibat dan tidak lupa kami juga mengucapkan terima kasih kepada para pihak yang telah terlibat pada acara ini," ujarnya, Selasa (14/11/2023).
tulis komentar anda