Kapolres Metro Depok Bantah Ada Penyerangan di Kapel Jemaat GBI Cinere Bellevue
Sabtu, 16 September 2023 - 15:35 WIB
DEPOK - Kapolres Metro Depok Kombes Pol Ahmad Fuady membantah adanya penghadangan dan penyerangan oleh kelompok massa di Kapel Jemaat GBI Cinere Bellevue, Gandul, Kota Depok, Jawa Barat, Sabtu (16/9/2023). Kelompok massa itu hanya datang sehabis pengajian subuh.
"Tidak ada penyerangan," kata Fuady saat dikonfirmasi melalui pesan singkat.
Fuady menegaskan, kelompok massa mendatangi Kapel Jemaat GBI Cinere Bellevue sehabis pengajian subuh berjamaah. Sementara di lokasi Kapel GBI Cinere Bellevue tidak ada kegiatan.
"Hanya mendatangi lokasi karena habis kegiatan pengajian subuh dan di lokasi kapel tidak ada kegiatan," ujarnya.
Fuady menegaskan bahwa perizinan Kapel saat ini sedang diproses Pemerintah Kota (Pemkot) Depok. "Untuk penanganan izin kapel tersebut sudah dalam tahap proses di Pemkot Depok dan sudah ada pembahasan rapat dengan pengurus Kapel dan masyarakat," katanya.
Fuady menjamin jajarannya memberikan pengamanan kepada umat yang menjalani peribadatan. Ia mengklaim ibadat pekan lalu saat pembukaan Kapel berjalan aman kondusif.
"Polres Depok memberikan jaminan pengamanan kepada umat yang ibadah, termasuk minggu lalu saat pembukaan kapel juga berjalan dengan aman kondusif," ujarnya.
"Tidak ada penyerangan," kata Fuady saat dikonfirmasi melalui pesan singkat.
Fuady menegaskan, kelompok massa mendatangi Kapel Jemaat GBI Cinere Bellevue sehabis pengajian subuh berjamaah. Sementara di lokasi Kapel GBI Cinere Bellevue tidak ada kegiatan.
"Hanya mendatangi lokasi karena habis kegiatan pengajian subuh dan di lokasi kapel tidak ada kegiatan," ujarnya.
Fuady menegaskan bahwa perizinan Kapel saat ini sedang diproses Pemerintah Kota (Pemkot) Depok. "Untuk penanganan izin kapel tersebut sudah dalam tahap proses di Pemkot Depok dan sudah ada pembahasan rapat dengan pengurus Kapel dan masyarakat," katanya.
Fuady menjamin jajarannya memberikan pengamanan kepada umat yang menjalani peribadatan. Ia mengklaim ibadat pekan lalu saat pembukaan Kapel berjalan aman kondusif.
"Polres Depok memberikan jaminan pengamanan kepada umat yang ibadah, termasuk minggu lalu saat pembukaan kapel juga berjalan dengan aman kondusif," ujarnya.
(abd)
tulis komentar anda