Oleng usai Senggol Angkot, Pemotor Perempuan Tewas Ditabrak Truk di Bogor

Rabu, 13 September 2023 - 10:03 WIB
Seorang pengendara motor perempuan berinisial YN (30), tewas kecelakaan di Jalan Raya Leuwiliang, Kabupaten Bogor. YN tewas setelah ditabrak truk. Foto: Dok Polisi
BOGOR - Seorang pengendara motor perempuan berinisial YN (30), tewas kecelakaan di Jalan Raya Leuwiliang, Kecamatan Leuwiliang, Kabupaten Bogor. YN tewas setelah ditabrak truk.

Kanit Gakkum Satlantas Polres Bogor Ipda Angga Nugraha mengatakan kecelakaan itu terjadi pada Selasa 12 September 2023. Awalnya korban sedang melaju dari arah Leuwiliang menuju Leuwisadeng.



"Di TKP korban menabrak bagian belakang kanan angkot yang ada di depannya," kata Angga dalam keterangannya Rabu (13/9/2023).



Setelah menabrak, korban lalu oleng dan terjatuh ke sisi kanan jalan. Pada saat bersamaan, datang kendaraan truk dari arah berlawanan yang langsung menabrak korban.



"Pengendara motor membentur ban sebelah kanan depan truk," jelasnya.

Akibat kecelakaan ini, korban meninggal dunia di lokasi dengan luka di bagian kepala. Selanjutnya jasad korban dibawa ke RSUD Leuwiliang dan kasus kecelakaan tersebut ditangani Unit Laka Lantas.
(thm)
Lihat Juga :
tulis komentar anda
Follow
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More