Mobil CRV Terguling di Tol Bandara Soetta, Lalin Arah Kapuk Sempat Ditutup

Jum'at, 07 Juli 2023 - 21:55 WIB
Mobil jenis CRV mengalami kecelakaan tunggal di Tol Bandara Soekarno-Hatta arah Kapuk KM 26.600, Jumat (7(7/2023) malam. Foto: Twitter @TMCPoldaMetro
JAKARTA - Mobil jenis CRV mengalami kecelakaan tunggal di Tol Bandara Soekarno-Hatta (Soetta) arah Kapuk KM 26.600, Jumat (7(7/2023) malam. Mobil berwarna hitam itu menabrak pembatas tol hingga terbalik di badan jalan.

Akibat kecelakaan ini arus lalu lintas sempat tersendat lantaran tol sempat ditutup. Kecelakaan sudah dalam penanganan polisi dan Jasa Marga. Tidak diketahui kondisi penumpang, namun kondisi jalanan tampak basah usai diguyur hujan.





Mobil yang terbalik sudah selesai dievakuasi. Lajur arah Kapuk Km 26.600 yang sempat ditutup sudah dibuka kembali.

“Kecelakaan mobil terbalik di KM 26.600 tol Bandara Soetta arah Kapuk saat ini sudah selesai penanganan Polri lalu lintas normal kembali,” tulis Twitter @TMC Polda Metro.

Usai dievakuasi, lalu lintas di kawasan tersebut sudah kembali normal. "Tol Bandara Soetta arah Kapuk saat ini sudah selesai penanganan Polri & Jasa Marga lalu lintas normal kembali,” lanjut @tmcpoldametro.
(thm)
tulis komentar anda
Follow
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More